Terkonfirmasi! Seri Honor 50 Akan Hadir dengan Layanan Selular Google

Dythia Novianty Suara.Com
Senin, 24 Mei 2021 | 08:00 WIB
Terkonfirmasi! Seri Honor 50 Akan Hadir dengan Layanan Selular Google
Ilustrasi logo Honor. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seri Honor 50 sangat dinantikan terutama bagi penggemar merek Honor internasional. Telah dikonfirmasi bahwa ponsel tersebut akan memiliki Layanan Seluler Google.

Dilansir laman Gizmochina, Senin (24/5/2021), info tersebut dikonfirmasi oleh akun Twitter resmi Honor Jerman sebagai jawaban atas pertanyaan apakah seri Honor 50 akan memiliki Layanan Seluler Google.

Ini jelas merupakan kabar baik bagi para penggemar Honor di seluruh dunia. Mengingat, tweet asli tentang seri Honor 50, dapat dikatakan bahwa ponsel tersebut akan diumumkan di Jerman.

Minggu lalu, pabrikan mengonfirmasi bahwa ponsel akan datang, bakal ditenagai prosesor Snapdragon 778G yang baru diumumkan.

Baca Juga: Siap Debut di Perangkat Ini, Snapdragon 775G Bawa Performa Kencang

Tahun lalu, Huawei menjual Honor kepada Zhixin New Information Technology Co. Ltd, sebuah konsorsium yang dibentuk agen dan diler merek Honor dan Shenzhen Smart City Development Group Co. Ltd.

Setelah pengalihan merek tersebut ke pemilik baru, Honor telah bergabung dengan perusahaan Amerika yang sebelumnya dilarang berbisnis ketika masih dimiliki Huawei.

Cuitan Honor. [Twitter]
Cuitan Honor. [Twitter]

Sayang, seri Honor 50 belum mendapatkan tanggal peluncuran tetapi diyakini peluncuran akan segera terjadi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI