Suara.com - Solat Idulfitri biasanya dilakukan di masjid, lapangan luas, ataupun jalan umum. Para jemaah umumnya akan mendengarkan ceramah sebelum bubar dan pulang ke rumah masing-masing.
Baru-baru ini, seorang warganet terekam kamera tak sengaja tertidur usai solat idulfitri.
Bahkan, ia tetap pulas meski orang lain mencoba membangunkannya.
Dibagikan oleh akun TikTok @rdripers pada 13 Mei, pemilik akun merekam seorang lelaki mengenakan baju koko berwarna merah dan sarung putih tampak duduk di tengah-tengah jalan umum.
Baca Juga: Keseringan Lebaran di Jogja, Zaskia Adya Mecca Diprotes Mama
Badan lelaki tersebut terlihat bungkuk dan diam, meskipun di sekitarnya banyak orang yang berlalu-lalang.
Rupanya, lelaki tersebut tertidur dalam posisi duduk usai melaksanakan solat Idulfitri berjemaah.
Mungkin karena terlalu mengantuk, ia diduga tertidur saat mendengarkan ceramah.
Sementara itu, orang yang merekam video tersebut tampak mencoba membangunkannya dengan memanggil namanya berulang kali dari kejauhan, tetapi lelaki itu tak juga bangun.
Hingga akhirnya ada orang lain yang menggoyangkan tubuhnya hingga ia terbangun.
Baca Juga: Tips Menjaga Berat Badan Agar Tidak Gemuk Pasca Lebaran
Saat menyadari hanya tinggal dirinya sendirian di jalan, lelaki itu tampak kaget dan langsung bangun.
Tingkahnya itu pun mengundang tawa dari teman-temannya yang lain.
Video yang telah dilihat sebanyak lebih dari 755.400 penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 68.500 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.
"Malunya sampe lebaran tahun depan," tulis akun @alsaa084.
"Abis begadang karena takbiran kali wkwk," komentar @fdlhcask.
"Terlalu khusyuk medengarkan ceramah yang dianggap dia dongeng tidur," tambah @inaanonymous.
"Wkwk demi apa udah hampir semua yang bubar, bisa-bisanya dia tidur di jalan," ungkap @kangngarang.