Akun TikTok Kini Bisa Dipakai Login di Banyak Aplikasi

Dythia Novianty | Dicky Prastya
Akun TikTok Kini Bisa Dipakai Login di Banyak Aplikasi
Ilustrasi TikTok. [Aaron Weiss/Unsplash]

Login Kit memungkinkan pengguna bisa masuk ke aplikasi lain dengan cepat hanya dengan menggunakan akun TikTok mereka.

Suara.com - Pengguna TikTok kini bisa langsung login ke aplikasi menggunakan akun pribadinya. Hal ini dikarenakan TikTok memiliki fitur baru bernama Login Kit.

Mengutip The Verge, Senin (10/5/2021), Login Kit memungkinkan pengguna bisa masuk ke aplikasi lain dengan cepat hanya dengan menggunakan akun TikTok mereka.

Fitur ini mirip dengan apa yang sudah ada di Facebook, Twitter, hingga Snapchat.

TikTok mengatakan bahwa fitur Login Kit bakal memudahkan pengguna untuk masuk dengan aman ke aplikasi lain.

Baca Juga: Gucci dan Prada 'Ketahuan' Made in China, Strategi Unik Balas Tarif Trump Lewat TikTok?

Namun, fitur ini juga memungkinkan pengembang untuk menawarkan kontek TikTok pengguna ke dalam aplikasi tersebut.

Misalnya, pengguna yang masuk dengan Login Kit bisa mengunggah konten yang sudah dibuat di TikTok ke aplikasi baru.

Ilustrasi aplikasi TikTok. (pixabay.com/antonbe/13 images)
Ilustrasi aplikasi TikTok. (pixabay.com/antonbe/13 images)

Sebab, login menggunakan TikTok berarti mengizinkan aplikasi apapun yang digunakan untuk melihat profil TikTok mereka.

Namun TikTok mengaku bahwa Login Kit hanya mengambil nama aplikasi dan event terkait yang ada di platform tersebut.

Dengan demikian, informasi lain yang sudah dicantumkan dalam aplikasi tidak akan direkam TikTok.

Baca Juga: Ruben Onsu Mualaf, Sarwendah Ngakak Baca Komentar Yudas dan Petrus di Live TikTok

Login dengan akun media sosial lain memang terlihat mudah, namun tetap ada beberapa risiko.