Rekomendasi HP Murah Oppo untuk Mudik Online Lebaran 2021

Kamis, 06 Mei 2021 | 21:06 WIB
Rekomendasi HP Murah Oppo untuk Mudik Online Lebaran 2021
Oppo A54 dinilai cocok untuk mudik online. [Oppo Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lebaran 2021 yang sebentar lagi tiba sangat spesial karena untuk kedua kalinya setelah tahun lalu, masyarakat Indonesia tak bisa menggelar mudik untuk mencegah penyebaran Covid-19. Sebagai gantinya warga dianjurkan menggelar mudik online, alias menggelar silaturahmi secara daring.

Nah untuk itu, ada beberapa rekomendasi HP murah dari Oppo yang dinilai cocok untuk menggelar mudik online pada Lebaran 2021 ini. Harganya cukup terjangkau, mulai dari Rp 2 jutaan hingga Rp 3 jutaan.

Berikut rekomendasi HP murah Oppo untuk menyambut lebaran 2021.

1. Oppo A54
Ponsel ini baru saja diluncurkan beberapa waktu lalu di Indonesia. Harga Oppo A54 dijual mulai dari Rp 2.499.000 untuk opsi 4GB/64GB, Rp 2.699.000 untuk 4GB/128GB, dan Rp 3.099.000 untuk 6GB/128GB.

Baca Juga: Dibanderol Rp 3 Jutaan, Ini Spesifikasi Oppo A74 5G

Oppo A54. [Oppo Indonesia]
Oppo A54. [Oppo Indonesia]

Oppo A54 hadir dengan dimensi ukuran 8.4mm x 75.7mm x 163.6 mm dan berat 192 g. Desain belakangnya menampilkan modul tiga kamera berwarna hitam, sementara desain depannya menunjukkan kamera selfie punch-hole di sisi kiri.

Oppo A54 mengusung layar 6,51 inci dengan resolusi HD+ 1600 x 720 piksel. Layarnya memiliki refresh rate 60Hz dan rasio screen to body 89,2 persen.

Oppo A54 menggunakan pengaturan triple-camera dengan rincian kamera utama 13 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera bokeh 2 MP. Sedangkan kamera selfie berukuran 16 MP.

Ponsel diperkuat chipset MediaTek Helio P35 yang dipasangkan dengan RAM LPDDR4X 4GB dan memori internal 128 GB. Oppo A54 menjalankan sistem operasi Android 10 dan tampilan antarmuka ColorOS 7.2.

Baterai ponsel berukuran 5.000 mAh yang dipasangkan dengan fast charging 18 W. Selain itu, ada juga sensor sidik jari di samping dan slot Micro SD tambahan hingga 256 GB. Ponsel juga hadir dengan varian warna Starry Blue dan Crystal Black.

Baca Juga: Baterai Jumbo Jadi Andalan, Ini Spesifikasi Oppo A74

2. Oppo A74
Oppo A74 juga baru saja hadir beberapa hari lalu di Indonesia. Harga Oppo A74 dijual Rp 3.499.000 untuk varian RAM 6GB dan ROM 128 GB.

Spesifikasi Oppo A74 di Indonesia mengedepankan teknologi jaringan 5G. Ia diklaim sebagai ponsel 5G termurah di Tanah Air. [Dok Oppo Indonesia]
Spesifikasi Oppo A74 di Indonesia mengedepankan teknologi jaringan 5G. Ia diklaim sebagai ponsel 5G termurah di Tanah Air. [Dok Oppo Indonesia]

Oppo A74 memiliki ukuran dimensi 160.3 x 73.8 x 8 mm dan berat 175 gram. Ponsel hadir dengan pengaturan triple-camera di belakang dan kamera selfie berbentuk punch hole di sisi kiri layar.

Oppo A74 membawa layar AMOLED berukuran 6,43 inci. Fitur dalam layar yang dihadirkan adalah resolusi 1080p+ atau 1080 x 2400 piksel, refresh rate 60Hz, rasio layar 20:9, dan rasio screen to body 84,4 persen.

Di belakang terdapat kamera utama 48 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depth 2 MP. Kamera depannya memiliki resolusi 16 MP.

Di bagian prosesor, Oppo A74 membawa chipset Snapdragon 662 yang dipasangkan dengan RAM 6 GB dan memori internal 128 GB. Ponsel menjalankan sistem operasi Android 11 dan tampilan antarmuka ColorOS 11.1.

Oppo A74 memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging SuperVOOC 2.0 33 W. Adapun fitur lain yang juga dihadirkan adalah jaringan 4G, Dual SIM, slot Micro SD, port jack audio 3.5 mm, sensor sidik jari dalam layar, dan USB-C. Smartphone hadir dengan varian warna Prism Black dan Midnight Blue.

3. Oppo A74 5G
Oppo A74 5G diluncurkan bersamaan dengan versi 4G. Harga Oppo A74 5G dijual Rp 3.799.000 dengan RAM 6 GB dan ROM 128 GB.

Oppo A74 5G. [Oppo Indonesia]
Oppo A74 5G. [Oppo Indonesia]

Oppo A74 5G memiliki ukuran dimensi 162.9 x 74.7 x 8.4 mm. Ponsel hadir dengan pengaturan quad-camera di belakang dan kamera selfie berbentuk punch-hole di sisi kiri layar.

Oppo A74 5G membawa layar IPS LCD berukuran 6,5 inci. Fitur dalam layar yang dihadirkan adalah resolusi 1080 x 2400 piksel, refresh rate 90Hz, rasio layar 20:9, dan rasio screen to body 83,8 persen.

Oppo A74 5G membawa modul empat kamera dengan rincian kamera utama 48 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depth 2 MP. Kamera selfie di depan berukuran 16 MP.

Di bagian prosesor, Oppo A74 5G membawa chipset Snapdragon 480 yang dipasangkan dengan RAM 6 GB dan memori internal 128 GB. Ponsel menjalankan sistem operasi Android 11 dan tampilan antarmuka ColorOS 11.1.

Oppo A74 5G memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging 18 W. Adapun fitur lain yang juga dihadirkan adalah jaringan 5G, Dual SIM, slot Micro SD, port jack audio 3.5 mm, sensor sidik jari di samping, dan USB-C. Varian warna yang dihadirkan yakni Fluid Black dan Space Silver.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI