Suara.com - April 2021 sebelumnya telah dihiasi oleh fenomena pendekatan Bulan dan Saturnus, Bulan dan Jupiter, waktu terbaik mengamati Omega-Cen, okultasi Mars, dan pink supermoon.
Mei 2021 pun tidak kalah dengan peristiwa menarik lainnya. Dilansir dari In The Sky, Senin (3/5/2021), berikut ini lima peristiwa langit yang akan terjadi pada Mei 2021:
1. Pendekatan Bulan dan Saturnus
Bulan dan Saturnus akan melakukan pendekatan pada 4 Mei mendatang dengan jarak masing-masing 4 derajat.
Pasangan ini akan terlihat mulai pukul 23:59 WIB dan mencapai ketinggian 76 derajat di atas ufuk tenggara sebelum menghilang saat Matahari terbit sekitar pukul 05:41 WIB.
Sementara itu, pendekatan puncak akan terjadi pukul 01:49 WIB dini hari.
![Pendekatan Bulan dan Saturnus Mei 2021. [In the Sky]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/05/03/42787-pendekatan-bulan-dan-saturnus.jpg)
Bulan dan Saturnus akan terletak di konstelasi Capricornus dan pada waktu yang bersamaan, keduanya juga akan berbagi kenaikan yang sama, yang disebut konjungsi.
2. Pendekatan Bulan dan Jupiter
Setelah melakukan pendekatan dengan Saturnus, Bulan juga akan tampak berdekatan dengan planet terbesar di tata surya pada 5 Mei.
Baca Juga: Proses Terjadinya Gerhana Bulan dan Beberapa Macamnya
Keduanya akan berada pada jarak 4 derajat satu sama lain dan mulai terlihat pada pukul 00:57 WIB dini hari dengan ketinggian 68 derajat di atas ufuk timur.