EVOS Legends Juarai MPL Season 7

Minggu, 02 Mei 2021 | 23:13 WIB
EVOS Legends Juarai MPL Season 7
Logo EVOS Legends. (Dok MPL Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Untuk babak Grand Final MPL Season 7 pertandingan panas antara dua tim besar, Bigetron Alpha dan EVOS Legends lalu disajikan. Dalam game best of seven, siapakah jawara MPL Season 7 kali ini?

Tim Bigetron Alpha membuka game pertama dengan menjadi first pick. Rippo turun bersama Barats, Renbo dengan Change, Branz dengan Granger, Kyy dengan Carmilla dan Matt dengan Chou.

Menantang tim robot, EVOS Legends membawa Rekt dengan Diggie, Ferxic dengan Karie, Antimage dengan Pacquito, Luminaire dengan Pharsa dan Clover dengan Harith.

Pada game pertama ini, EVOS Legends membawa META Diggie Feeder yang digunakan oleh Rekt. META ini membuat Rekt menjadi bulan-bulanan di tangan player Bigetron Alpha.

Shutdown Granger milik Branz di bottom lane membuat EVOS Legends sangat unggul secara perolehan gold. Sedangkan Bigetron Alpha sukses kaya dengan poin kill akibat tumbangnya Rekt bersama Diggie.

Game pertama Bigetron Alpha vs EVOS Legends di Grand Final MPL Season 7. (youtube/MPL Indonesia)
Game pertama Bigetron Alpha vs EVOS Legends di Grand Final MPL Season 7. (youtube/MPL Indonesia)

Sukses melakukan tugasnya sebagai pengganggu jungler Bigetron Alpha hingga menit ke-8. Kembali dalam tim, Rekt memanfaatkan skill time journey milik Diggie untuk merepotkan Bigetron Alpha.

Mendapat tiga lord berturut-turut, EVOS Legends harus super sabar menghadapi pertahanan kuat milik Bigetron Alpha. Aksi cutting maps yang dilakukan Matt ke base utama EVOS Legends tidak berhasil setelah diselamatkan oleh Luminaire.

Tumbangnya Rekt, Ferxic dan Clover di menit ke-30 menjadi momen epic comeback Bigetron Alpha yang langsung mengancam base utama EVOS Legends. Mengantongi wiped out di menit ke-31, Bigetron Alpha mengamankan poin di game pertama.

Game kedua dibuka oleh EVOS Legends dengan Rekt bersama Popol Kupa, Ferxic dengan Ling, Antimage dengan Hayabusa, Luminaire dengan Yve dan Clover dengan Barats.

Baca Juga: Wannn dan Ferxic Ada Kemungkinan Duet untuk EVOS Legends

Bigetron Alpha membawa Rippo dengan Pacquito, Branz dengan Harley, Kyy dengan Khufra, Matt dengan Wanwan dan Renbo dengan Pharsa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI