Tak Serakah, Orang Ini Tolak Halus Pemberian Makanan Buka Puasa

Rabu, 28 April 2021 | 12:05 WIB
Tak Serakah, Orang Ini Tolak Halus Pemberian Makanan Buka Puasa
Ilustrasi buka puasa. [Dok.Pixabay.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak sedikit orang saling berbagi kebaikan di bulan suci Ramadhan, seperti membagikan makanan berbuka puasa secara gratis.

Hal itu juga dilakukan oleh seorang warganet dengan akun TikTok @cutfatimahhh, dengan membagikan makanan berbuka secara cuma-cuma kepada orang-orang membutuhkan yang ditemuinya.

Namun, saat membagikan makanan gratis kepada seorang bapak paruh baya dan perempuan yang berjalan di sebelah mobilnya, tak disangka bahwa kedua orang tersebut akan menolak pemberiannya dengan halus.

Bukan tanpa sebab, rupanya mereka telah menerima cukup makanan untuk berbuka puasa dan tak ingin mengambil makanan lagi secara berlebihan.

Baca Juga: Buka Puasa Bersama Anak Yatim, Ekspresi Lahap Pas Makan Buat Hati Tersentuh

Dalam video yang dibagikan pada 26 April, tampak seorang perempuan berjalan melintas di samping mobil warganet yang sedang berhenti.

Perempuan tersebut terlihat mendorong seorang lelaki yang duduk di kursi roda yang terbuat dari kayu.

Sepasang suami istri ini menolak sopan pemberian buka puasa. [TikTok]
Sepasang suami istri ini menolak sopan pemberian buka puasa. [TikTok]

Saat warganet menjulurkan dua porsi makanan ke luar jendela, terdengar lelaki tersebut menolaknya dengan halus.

"Udah ada bu, udah banyak," ucap lelaki tersebut.

"Udah ada kak nasinya, soalnya berdua doang kak. Makasih ya kak," tambah perempuan tersebut.

Baca Juga: Wajib Coba, Ini 5 Aplikasi Resep Makanan untuk Buka Puasa dan Sahur

Meski makanan pemberiannya ditolak, warganet tak sakit hati dan justru merasa salut kepada kedua orang tersebut karena tak ingin serakah mengambil makanan.

"Mulia banget mba dan bapaknya. Nolak dengan baik dan sopan, dan tidak serakah. Salut!" tulis warganet dalam keterangan pada videonya.

Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 6,4 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 720.300 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.

Sepasang suami istri ini menolak sopan pemberian buka puasa. [TikTok]
Sepasang suami istri ini menolak sopan pemberian buka puasa. [TikTok]

"Definisi nggak mau ngambil rezeki orang," tulis akun @okkkkkeyyyyf.

"'Soalnya berdua doang kak' dia kasih alasannya juga, takut mubazir. Nggak cuma salut kalau ini, tapi ngiri. Gimana dia bisa se"kaya" itu sedangkan aku nggak," komentar @irrayaya.

"Tertampar banget kalau beli makanan suka banyak tapi nggak kemakan," ungkap @libragurllxx.

"Keren, belum nemu yang begitu. Biasanya liat yang udah siapin plastik kresek di pojokan buat nampung," tambah @qabina_.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI