Suara.com - Twitter Spaces, fitur audio-sosial yang ditujukan untuk menyaingi Clubhouse, kini mulai dihadirkan ke lebih banyak pengguna Android.
Mengutip 9to5Google, Selasa (27/4/2021), Spaces sebenarnya sudah hadir sejak bulan lalu. Namun, platform tersebut dikembangkan sangat lambat yang pada akhirnya hanya muncul di beberapa akun saja.
Kini tampaknya sudah banyak pengguna Android yang mulai bisa mengakses fitur Spaces tersebut. Sama seperti Clubhouse, Spaces memungkinkan pengguna bisa melakukan percakapan berbasis audio.
Untuk bergabung ke room Spaces, pengguna mesti memiliki tautan undangan atau langsung membuat room tersebut. Join ke room Spaces juga bisa lewat notifikasi berbentuk lingkaran yang ditampilkan di kolom atas Twitter, berdampingan dengan Fleets.
Baca Juga: Sebentar Lagi, Clubhouse Versi Twitter Akan Luncurkan Versi Desktop
Untuk mengecek apakah sudah kebagian Spaces, pengguna hanya perlu mengetuk ikon tweet baru di pojok kanan bawah.
Jika sudah memperoleh akses, maka ikon tersebut menampilkan sub opsi berisi Spaces, Photos, Gif, dan tweet, bukan langsung masuk ke kolom new tweet seperti sebelumnya.
Kemudian, pengguna hanya tinggal klik 'Get Started' dan memberikan nama room space mereka. Setelahnya, mereka bisa mengundang hingga sepuluh speakers atau pembicara di room tersebut.
Di sisi lain, Clubhouse sampai sekarang masih belum tersedia untuk pengguna Android. Informasi sebelumnya menyebut bahwa aplikasi akan hadir dalam beberapa bulan mendatang.
Baca Juga: Twitter Spaces Akan Sediakan Fitur Rekam Percakapan