Android 12 Akan Punya Fitur Terjemahan Otomatis

Senin, 19 April 2021 | 13:18 WIB
Android 12 Akan Punya Fitur Terjemahan Otomatis
Ilustrasi Google Translate. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah laporan terbaru mengungkap Google sedang mengembangkan fitur terjemahan otomatis, di sistem operasi Android 12. Dengan ini, aplikasi berbahasa asing bisa langsung diterjemahkan sesuai bahasa asli pengguna.

Dilansir laman XDA Developers, Senin (19/4/2021), ada dua buah kode yang diyakini berfungsi sebagai fitur terjemahan baru, yakni BIND_TRANSLATION_SERVICE dan MANAGE_UI_TRANSLATION.

Kedua kode ini kemudian akan dipakai secara default lewat kode config_defaultTranslationService.

Selanjutnya, Google juga menambahkan kode MANAGE_UI_TRANSLATION, di mana kode ini memiliki peran yang menentukan apakah aplikasi ini bisa berjalan atau tidak.

Baca Juga: Lebih Variatif, Tong Sampah di Android 12 Punya Banyak Kemampuan

Keempat kode ini memungkinkan Google benar-benar menghadirkan translate otomatis di Android 12.

Google sendiri sebenarnya telah menghadirkan fitur terjemahan seperti Google Translate. Namun, Google Translate hanya hadir dalam bentuk aplikasi, yang kemudian terintegrasi dengan Google Lens.

Ilustrasi Android 12. [Gizchina]
Ilustrasi Android 12. [Gizchina]

Akan tetapi, fitur terjemahan otomatis di Android 12 berbeda dengan Google Translate. Fitur ini sudah masuk ke dalam sistem untuk menerjemahkan teks dalam tampilan antarmuka aplikasi.

Dengan demikian, bahasa dalam aplikasi bisa langsung diterjemahkan. Fitur ini juga diharapkan dapat membuat ribuan aplikasi yang lebih mudah diakses oleh pengguna di seluruh dunia.

Namun, tetap belum bisa dipastikan apakah Google akan merilis fitur ini di OS Android 12 atau tidak.

Baca Juga: Google Akan Bawa Fitur Recycle Bin di Android 12

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI