Suara.com - Asus dilaporkan akan meluncurkan seri Zenfone 8 dalam tiga ukuran, menurut rumor terbaru. Perangkat paling kecil dari seri tersebut adalah Zenfone 8 Mini yang memiliki ukuran 5,9 inci dan sekarang terlihat di platform benchmark Geekbench untuk mengungkap beberapa spesifikasi utamanya.
Handset yang diperkirakan akan menjadi pesaing iPhone 12 Mini tersebut membawa nomor model ASUS_I006D / ASUS_ZS590KS sesuai dengan laporan sebelumnya.
Smartphone itu muncul dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 888 SoC di Geekbench. Ini mengungkapkan bahwa Asus sedang merencanakan produk unggulan dalam bentuk yang ringkas.
Dalam laporan tersebut, SoC disebutkan dengan "lahaina" dan memiliki frekuensi dasar 1,80GHz.
Baca Juga: HP Misterius Asus Muncul di Geekbench, Zenfone 8 Mini?
Ponsel ini muncul dengan skor 1123 poin untuk single-core dan 3681 poin untuk multi-core tes.
Selain itu, daftar tersebut mengungkapkan bahwa ponsel akan dilengkapi dengan kapasitas RAM 16GB dan mungkin lebih banyak opsi RAM yang tersedia saat peluncuran.
Dilansir dari Pocket Now pada Sabtu (17/4/2021), Asus Zenfone 8 Mini akan menampilkan layar OLED dengan kecepatan refresh 120Hz dan resolusi full HD+, menjadikannya salah satu flagship Android paling kompak di pasar.
Berdasarkan rumor sebelumnya, Zenfone 8 Mini juga akan memiliki kamera utama Sony IMX686 64MP bersama modul Sony IMX663 baru. Dari segi pengisian daya, perangkat akan mendukung pengisian daya cepat 30W.
Sebagai referensi, flagship Android terkecil yang tersedia saat ini adalah Samsung Galaxy S21 yang memiliki layar 6,2 inci.
Baca Juga: Cara Menghindari Ketegangan Mata di Ponsel