Suara.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil belum lama ini menjadi perhatian pengguna media sosial, usai mengunggah gambar desain masjid di Gaza buatannya.
Desain tersebut diunggahnya melalui akun Twitter @ridwankamil pada 7 April dan memperlihatkan satu menara dengan satu bangunan yang memiliki tiga struktur.
Awalnya, Ridwan Kamil mencuitkan mengenai acara peletakan batu pertama masjid yang disebut Syeikh Ajlin di Gaza, Palestina.
Pembuatan desain ulang tersebut disebabkan karena masjid sebelumnya dihancurkan oleh tentara Israel.
Baca Juga: Genshin Impact Siap Hadir di PS5
Namun, usai mengungkapkan desainnya, tak sedikit warganet yang menyebutnya mirip dengan penampakan PlayStation 5 (PS5), konsol game terbaru dari Sony.
Tampak sekilas tiga struktur bangunan masjid tersebut mirip dengan PS5 jika sejajar.
Dalam cuitan tersebut, Ridwan Kamil juga menjelaskan filosofi di balik tiga struktur masjid yang mirip dengan PS5 itu.
"Oleh warga Gaza, saya diminta untuk mendesain dan menggalang dana. Dari 4 pilihan desain yang saya berikan, inilah yang dipilih warga Gaza. Ada 3 struktur di depan yang mencerminkan filosofi Habluminallah, Habluminannas, dan Hablumminalalam," cuit Ridwan Kamil.
Lebih lanjut, Ridwan Kamil juga mengajak warga Indonesia untuk membantu pembangunan masjid di Gaza yang nantinya akan digunakan untuk para penghafal Al-Qur'an.
Baca Juga: Sst... Bisukan Seluruh Sistem PS5 dengan Tombol Rahasia Kontrol DualSense
Cuitan yang telah disukai sebanyak lebih dari 393 kali oleh sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar.
Meski tak sedikit warganet yang menyebut desain masjid mirip dengan PS5, namun beberapa juga memujinya.
"Masjid yang terinspirasi PS5?" tulis akun @fikridroid.
"Maaf pak, sepintas mengingatkan akan sebuah game console," ungkap @kusuma_loka.
"Wah siapa tuh punya PS5 tiga biji? Reseller ya?" komentar @Vtrjcb.
"Keren pak! PS5 yang barokah," tambah @kulocaki.
"Salah fokus, kirain teh PS5 kang. Hampura," cuit @adkrmj.