realme 8 Pro, Kreativitas Tanpa Batas dalam 1 Smartphone Berkamera 108MP

Rabu, 07 April 2021 | 15:00 WIB
realme 8 Pro, Kreativitas Tanpa Batas dalam 1 Smartphone Berkamera 108MP
realme 8 Pro. (Dok : realme)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
realme 8 Pro. (Dok : realme)
realme 8 Pro. (Dok : realme)

realme menaruh chipset yang sudah diberikan untuk beberapa smartphonenya sebelumnya yaitu Qualcomm Snapdragon 720G. Walaupun chipset ini bukanlah chipset yang baru, namun kekuatan dari chipset ini tidak perlu diragukan. Setelah melakukan beberapa tes seperti tes AnTuTu, realme 8 Pro ini dapat meraih skor hingga 300 ribu lebih, yang artinya performa chipset ini sangat baik pada smartphone realme 8 Pro. Untuk bermain game, smartphone ini bisa bermain dengan mulus, dan sangat minim terjadinya drop pada frame rate. Untuk kebutuhan sosial media atau multi-tasking sendiri, realme 8 Pro menjadi smartphone yang cukup bisa diandalkan.

Baterai

realme 8 Pro. (Dok : realme)
realme 8 Pro. (Dok : realme)

Berbicara soal baterai, realme 8 Pro memiliki baterai yang cukup besar yaitu 4500mAh. Kapasitas baterai pada realme 8 Pro ini mampu membuat smartphone ini bertahan hingga satu hari lebih untuk penggunaan normal. Untuk penggunaan dengan kegiatan gaming atau menonton, baterai dari realme 8 Pro kemungkinan akan habis dalam waktu kurang dari 1 hari. Namun demikian, realme memberikan kekuatan charging yang cepat dengan menghadirkan 50W SuperDart Charge yang mampu mengisi daya smartphone hanya dalam waktu 1 jam kurang.

Dengan 50W SuperDart Charge ini juga, realme mampu mengisi daya hingga 50 persen hanya dalam waktu 17 menit. Sistem pengisian ini sebenarnya sangat unggul, namun diluar dari sistem pengisian itu sendiri, realme 8 Pro mampu bertahan lama hingga 1 hari sehingga pengguna hanya perlu mengisi daya baterainya hanya satu kali dalam satu hari.

Tambahan

realme 8 Pro. (Dok : realme)
realme 8 Pro. (Dok : realme)

Beberapa tambahan menarik lainnya yang ada pada realme 8 Pro sendiri ada pada NFC nya yang dikabarkan hanya ada di pasar Indonesia saja. realme Indonesia terlihat sangat memahami pasar Indonesia yang sudah banyak membutuhkan NFC untuk mempermudah top up uang elektronik. Dengan disematkannya NFC pada smartphone ini, realme 8 Pro dapat dilirik oleh banyak orang untuk digunakan sebagai smartphone yang dapat diandalkan.

Tidak hanya itu, realme 8 Pro juga merupakan number series pertama yang mendapat realme UI 2.0. Pada realme UI 2.0 terjadi peningkatan efisiensi dari sumber daya system hingga 45%, dan peningkatan stabilitas frame rate hingga 17% disbanding dengan UI generasi sebelumnya.
realme 8 Pro juga sudah mendukung sertifikasi audio resolusi tinggi untuk memastikan pengalaman audiovisual berkualitas tinggi.

Kesimpulan

realme 8 Pro. (Dok : realme)
realme 8 Pro. (Dok : realme)

Secara keseluruhan, realme 8 Pro merupakan smartphone all-rounder yang sangat menarik untuk dimiliki. Smartphone ini dibanderol dengan harga di angka Rp 4 jutaan dan hadir dalam 2 warna yaitu Infinite Blue dan Infinite Black. Bagi anak muda yang membutuhkan smartphone untuk berbagai jenis kebutuhan, smartphone ini memiliki berbagai jenis fitur yang sangat menjanjikan untuk digunakan hingga beberapa tahun ke depan.

Baca Juga: Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi Realme X7 Pro Ultra

Hadir dalam 1 varian memori besar yaitu 8GB+128GB, realme 8 Pro dapat menjadi smartphone anak muda yang dapat membantu penggunanya untuk berkarya tanpa batas. realme 8 Pro bisa didapatkan melalui pre-order mulai 7 April di JD (https://bit.ly/pre-order-realme-8-pro-jd), situs resmi realme (https://bit.ly/pre-order-realme-8-pro), dan seluruh realme official store secara offline.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI