Alasan Xiaomi Hanya Bawa 2 Varian Redmi Note 10 di Indonesia

Selasa, 30 Maret 2021 | 18:17 WIB
Alasan Xiaomi Hanya Bawa 2 Varian Redmi Note 10 di Indonesia
Redmi Note 10 Pro Max varian warna Vintage Bronze. (Xiaomi India)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Xiaomi akan segera memperkenalkan Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro di Indonesia malam ini, Selasa (30/3/2021). Peluncuran akan dilakukan lewat live streaming di Youtube Xiaomi Indonesia pukul 19.30 WIB.

Berbeda dengan yang dikenalkan secara global, Xiaomi Indonesia hanya membawa dua perangkat. Sebagaimana diketahui, seri Redmi Note 10 yang dijual secara global terdiri dari empat perangkat, yakni Redmi Note 10, Redmi Note 10, Redmi Note 10 5G, dan Redmi Note 10S.

Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse mengungkapkan alasannya. Menurut Alvin, mereka mau memastikan varian Redmi Note 10 yang dibawa tidak membuat bingung masyarakat.

"Kita mau meyakinkan mereka, kalau bawa banyak ke sini nanti masyarakat bingung pilih yang mana. Makanya kita bawa dua saja (Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro)," jelas Alvin dalam konferensi pers virtual, Selasa (30/3/2021).

Baca Juga: Rilis Malam Ini, Bocoran Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 10 dan Note 10 Pro

Lebih lanjut, Alvin juga sudah melakukan riset internal. Dua produk baru ini diyakini akan cocok dengan kebutuhan pasar Indonesia.

"Yang jelas, kami ingin membawa serta memberikan akses teknologi terbaik saat ini (lewat Redmi Note 10 dan Note 10 Pro), jelas Alvin.

Meskipun belum menyebut harga, Alvin menjamin produk baru ini akan terjangkau. Sebagai pembanding, berikut harga dua ponsel yang sudah diluncurkan perdana secara global.

Harga Redmi Note 10
4GB + 64GB = 199 dolar AS atau Rp 2,8 juta
4GB + 128GB = 229 dolar AS atau Rp 3,2 juta
8GB + 128GB = 279 dolar AS atau Rp 4 juta

Harga Redmi Note 10 Pro
6GB + 64GB = 279 dolar AS atau Rp 4 juta
6GB + 128GB = 299 dolar AS atau Rp 4,3 juta
8GB + 128GB = 329 dolar AS atau Rp 4,7 juta.

Baca Juga: Siap-siap! HP Baru Xiaomi Masuk Indonesia 30 Maret, Redmi Note 10?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI