Kabar Baik, Negara Ini Klaim Segera Peroleh Herd Immunity di Musim Panas

Pandemi Covid-19 yang masih berlangsung mendorong setiap negara berusaha mencapai herd immunity.
Suara.com - Pandemi Covid-19 yang masih berlangsung mendorong setiap negara berusaha mencapai herd immunity (kekebalan kawanan) dan negara ini mengklaim akan segera mencapainya.
Presiden Rusia Vladimir Putin mengklaim bahwa negara tersebut dapat memperoleh herd immunity terhadap Covid-19 pada akhir musim panas atau sekitar Agustus mendatang.
"Jika vaksinasi massal berlanjut dengan kecepatan saat ini, sekitar 70 persen orang dewasa di Rusia akan mendapatkan suntikan pada akhir musim panas, sehingga mencapai ambang kekebalan kawanan," kata Putin kepada program TV lokal, dilansir laman Xinhua, Senin (29/3/2021).
Menurutnya, awal pekan ini 6,3 juta orang di Rusia telah menerima dosis pertama vaksin domestik dan 4,3 juta telah menerima dua suntikan sejak dimulainya vaksinasi massal pada awal Desember lalu.
Baca Juga: Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
Putin menerima dosis pertama vaksin domestik pada hari Selasa, dan Kremlin belum menerbitkan foto atau rekaman apa pun dari inokulasi tersebut.
Ia mengatakan ketiga vaksin domestik, yaitu Sputnik V, EpiVacCorona dan CoviVac.
![Presiden Rusia Vladimir Putin memimpin pertemuan dengan anggota pemerintah melalui panggilan telekonferensi di Moskow, Rusia, Selasa 11 Agustus 2020. [Foto/AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/08/12/94585-vladimir-putin.jpg)
"Ketiganya disebutnya efektif, andal, aman, dan tidak merasakan efek samping yang serius setelah suntikan," pungkasnya.