Suara.com - Casio baru saja menghadirkan seri G-SHOCK terbarunya di Indonesia, GBD-100SM. Adapun varian yang dibawa yakni GBD-100SM-1 (hitam-hijau), GBD-100SM-1A7 (putih-hijau), dan GBD-100SM-4A1 (hitam-merah).
Suara.com berkesempatan mencoba pemakaian salah satu varian, yakni 100SM-1A7 dengan warna putih-hijau. Tes ini dilakukan selama kurang lebih dua minggu pemakaian. Berikut review Casio G-SHOCK GBD-100SM.
Desain
Casio G-SHOCK GBD-100SM memiliki ukuran dimensi 58,2 × 49,3 ×17 mm dengan berat 69 gram. Sport Watch ini menggunakan resin pada bagian tali dan casing, sedangkan bezelnya dilapisi dengan alumunium.
Baca Juga: Casio Hadirkan Seri Sport Watch Terbaru GBD-100SM
Saat dipakai, pengguna bisa menyesuaikan ukuran jam dengan pergelangan tangan karena dilengkapi lubang yang dapat diatur.
Selain itu, jam tangan ini juga tahan guncangan, sangat cocok dipakai untuk mode olahraga seperti berlari atau kegiatan yang banyak gerak.
Ada total lima tombol fisik yang diberikan di GBD-100 SM. Di bagian kiri ada tiga tombol dari atas, bawah, dan tengah. Sementara bagian kanan ada dua tombol, yakni atas dan bawah.
Dimulai dari tombol di kiri atas, tombol ini menampilkan beberapa opsi seperti mode tampilan atau hasil laporan olahraga.
Kemudian tombol kiri tengah, Casio mendeskripsikan sebagai tombol 'Run' yang ketika ditekan langsung mengaktifkan mode lari.
Baca Juga: Pecinta Anime, Casio Siapkan Edisi Terbatas Bertema One Piece
Sementara tombol kiri bawah menampilkan beberapa fitur seperti workout, stopwatch, rekaman aktivitas, hingga notifikasi jam yang terhubung dari smartphone.
Berlanjut ke tombol sisi kanan, tombol kanan atas untuk menyalakan lampu LED di jam tangan. Sedangkan tombol kanan bawah untuk mengembalikan ke pilihan sebelumnya, seperti opsi back di smartphone.
Kemudian di bagian bawah ada tempat untuk meletakkan baterai jam tangan.
Perlu dicatat, GBD-100SM ini bukan smarwatch, artinya tidak bisa di-charger dengan listrik, tapi harus diganti dengan baterai seperti jam tangan pada umumnya. Casio mengklaim baterai jam bisa bertahan hingga dua tahun pemakaian.
Fitur
Sebagaimana fungsi sport watch, GBD-100SM menghadirkan beberapa fitur olahraga seperti penghitung lari dan langkah. Jam tangan ini juga membawa stopwatch untuk mendukung mode olahraga tersebut.
Fungsi latihan ini menampilkan jarak, kecepatan, tempo, dan nilai lain yang dihitung berdasarkan akselerometer. Kemudian ada data latihan yang mencatat hingga 100 kali lari dan 140 kali putaran per lari.
Jam tangan juga mencatat waktu berlalu, jarak, tempo, dan kalori yang. Lalu ada data yang dicatatkan secara harian ataupun bulanan.
Untuk memaksimalkan data olahraga, pengguna bisa mengunduh aplikasi G-Shock Move yang terdapat di Google Play maupun App Store.
Dengan ini, mereka bisa lebih mudah melihat rekaman data olahraga yang tercatat dalam format harian, mingguan, atau bulanan. Mereka juga bisa mengatur jam tangan langsung dari aplikasi.
Untuk menghubungkan GBD-100SM dengan aplikasi G-SHOCK Move, pengguna hanya tinggal menekan tombol kiri atas di jam dan tekan ke bawah hingga menemukan pilihan pairing. Kemudian jam akan melakukan scan bersamaan dengan aplikasi.
Perlu dicatat, pengguna harus mengaktifkan bluetooth di smartphone terlebih dulu dan lakukan scan di aplikasi. Mereka juga tidak perlu mengaktifkan bluetooth di jam, tapi langsung pairing karena bluetooth otomatis akan menyala.
Lebih lanjut, beberapa fitur yang juga dihadirkan yakni GPS, airplane dan find phone. Jam tangan ini bisa menemukan ponsel jika pengguna lupa meletakkannya. Jadi hanya tinggal memilih opsi tersebut dan ponsel akan berdering.
Kesimpulan
Casio G-Shock GBD-100SM-1A7 merupakan sport watch yang cocok digunakan untuk kaum pria yang senang dengan olahraga.
Kombinasi warna putih, hijau, dan hitam (bezel) membuat penggunanya terlihat stylish, terutama untuk mereka yang senang dengan perangkat yang memiliki warna mencolok.
Kemudian untuk sisi ketahanan, suara.com cukup puas karena jam memang tahan banting. Jika dijatuhkan dengan ketinggian kira-kira satu meter, jam tidak menampilkan baret atau bekas jauh.
Lalu untuk tes ketahanan air seperti dicelupkan ke wadah mandi atau terkena air hujan, jam masih bisa menyala.
Jika pengguna tidak ingin warna mencolok, Casio telah menyediakan varian warna lain seperti hitam atau merah.
Casio G-Shock GBD-100SM-1A7 dibanderol seharga Rp 2.829.000. Untuk membeli Casio G-Shock GBD-100SM-1A7, pengguna bisa mengunjungi situs Casio ataupun akun media sosial G-SHOCK.