Suara.com - Xiaomi akan memproduksi mobil listrik menggunakan pabrik milik Great Wall Motor Co, demikian diwartakan Reuters, Jumat (26/3/2021), mengutip keterangan tiga orang sumber yang mengaku mengetahui rencana itu tapi tak ingin identitas mereka dibuka.
Menurut dua orang sumber, Xiaomi sedang bernegosiasi untuk menggunakan salah satu pabrik Great Wall Motor di China untuk memproduksi mobil listrik di bawah merek produsen ponsel tersebut.
Mobil listrik Xiaomi itu akan diboyong ke pasar dunia, sesuai dengan posisi produk elektroniknya yang dulu dikenal oleh pasar.
Adapun Great Wall Motor, yang belum pernah menyediakan jasa perakitan kepada perusahaan lain, akan menyediakan jasa konsultasi di bidang engineering.
Baca Juga: Mi Mix Bakal Diluncurkan 29 Maret, Ponsel Lipat Xiaomi Pertama?
Sayang baik Xiaomi maupun Great Wall Motor belum buka suara terkait rumor ini.
Xiaomi tidak sendiri dalam rencananya melompat dari sektor teknologi ke otomotif. Sebelumnya Baidu, raksasa internet China, juga mengumumkan akan membuat mobil cerdas dengan menggandeng produsen mobil Tiongkok, Geely.
Selain itu Huawei juga disebut-sebut punya ambisi memproduksi mobil listrik. Sementara Apple juga disebut memiliki target yang sama. Kabarnya merek asal Amerika Serikat tersebut pernah mendekati produsen mobil Korea Selatan, Hyundai dan KIA, untuk bermitra dalam proyek mobil listrik.