Microsoft Akan Caplok Discord, Aplikasi Pesan Para Gamers

Rabu, 24 Maret 2021 | 21:35 WIB
Microsoft Akan Caplok Discord, Aplikasi Pesan Para Gamers
Salah satu kantor Microsoft. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Microsoft dilaporkan berencana mengakuisisi Discord, aplikasi pesan yang banyak digunakan gamers. Perusahaan akan menyiapkan dana sebesar 10 miliar dolar AS atau Rp 144,4 Triliun.

Menurut narasumber anonim yang dilaporkan XDA Developers, Rabu (24/3/2021), Discord memang ingin menjual platformnya. Beberapa pihak dikatakan tertarik untuk mengakuisisi Discord, termasuk Microsoft.

Laporan ini muncul setelah Discord mendapatkan pendanaan hingga 100 juta dolar AS pada Desember lalu dengan total nilai jual 7 miliar dolar AS atau Rp 101 triliun.

Saat ini, CEO Xbox Phil Spencer menjadi perwakilan Microsoft untuk mengakuisisi dan tengah melakukan pembicaraan dengan pihak terkait. Namun diskusi sepertinya masih dalam tahap awal dan belum mencapai kesepakatan.

Baca Juga: Gandeng Microsoft, BRI Tingkatkan Transformasi Operasi Layanan dan Kultur

Sayangnya, Discord maupun Microsoft belum memberikan komentar terkait laporan akuisisi ini.

Berdasarkan data yang dirilis pada Desember 2020, Discord melaporkan telah memiliki lebih dari 140 juta pengguna aktif bulanan. Tahun lalu, perusahaan menghasilkan pendapatan hingga 130 juta dolar AS, naik dari 45 juta dolar AS pada tahun 2019 sebelumnya.

Terlepas dari kinerja yang luar biasa ini, Discord dinilai belum menguntungkan.

Sebagai catatan, Discord memang lebih familiar dengan komunitas gamers. Namun pada Juni 2020, perusahaan berencana menghilangkan citra tersebut dan tengah fokus menarik pengguna secara umum.

Baca Juga: Microsoft dan Surat Kabar Bergabung Melawan Google

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI