Game Lawas Crash Bandicoot Hadir di iOS dan Android pada 25 Maret

Minggu, 14 Maret 2021 | 13:00 WIB
Game Lawas Crash Bandicoot Hadir di iOS dan Android pada 25 Maret
Crash Bandicoot: On the Run! [King/Activision via NDTV].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gamers PlayStation 1 (PS1) tentu sudah tidak asing dengan permainan legendaris Crash Bandicoot. Game yang meluncur perdana 1996 ini menjadi salah satu game terpopuler di eranya.

Kini, gamers bisa bernostalgia dengan game Crash Bandicoot. Yang akan segera hadir di perangkat iOS dan Android mulai 25 Maret 2021.

Crash Bandicoot: On the Run! akan menampilkan karakter klasik seperti pemeran utama Crash dan saudarinya, Coco. Mereka ditugaskan untuk mengalahkan tokoh antagonis seperti Dr. Neo Cortex beserta anak buahnya.

Berlatar di Pulau Wumpa, game ini dimainkan dengan cara berlari, melompat, dan meluncur melintasi beberapa lokasi. Game ini mirip permainan endless runner lainnya seperti Turtle Woods, Lost City, atau Tempe Ruins.

Baca Juga: Mobil Otonom di Masa Depan Bisa Disulap Jadi Tempat Bermain Game

Sampul Crash Bandicoot 4: It's About Time yang tidak sengaja terpasang [Gematsu.com].
Sampul Crash Bandicoot 4: It's About Time yang rilis beberapa saat lalu. Sebagai ilustrasi game seru ini tetap digemari [Gematsu.com].

Tantangan dan hadiah dalam game dapat dibuka lewat pencarian jalur rahasia. Pengguna juga akan melawan beberapa karakter antagonis seperti Scorporilla, Nitrus Brio, Nina Cortex, atau Dingodile.

Pengguna juga dapat menyesuaikan Crash berdasar skin dan kostum yang bisa didapat selama permainan. Selain itu, mereka juga akan mendapatkan poin Crash dalam game sebagai penilaian peringkat solo dan tim untuk mendapatkan hadiah.

Dikutip dari NDTV, Minggu (14/3/2021), King selaku developer game menyatakan akan ada lebih dari 100 jam gameplay, lebih dari 50 bos, dan 12 pulau. Crash Bandicoot: On the Run! telah tersedia untuk pra-registrasi sejak Oktober tahun lalu.

Bagi pemain yang sudah melakukan pra pendaftaran, mereka akan mendapatkan skin eksklusif Mobile Blue Hyena saat game diluncurkan.

Baca Juga: Selain Jago Game, Ini 7 Pro Player Ganteng di MPL Season 7

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI