Belum Diluncurkan, Samsung Galaxy A52 Sudah Tampil di Video Unboxing

Kamis, 11 Maret 2021 | 22:08 WIB
Belum Diluncurkan, Samsung Galaxy A52 Sudah Tampil di Video Unboxing
Samsung Galaxy A52 akan meluncur dalam waktu dekat. Foto: Samsung Galaxy A51 diluncurkan di Jakarta, Selasa (14/1/2020). [Suara.com/Tivan Rahmat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa hari lalu, Samsung telah mengumumkan acara bertajuk Galaxy Awesome Unpacked pada 17 Maret yang diyakini sebagai peluncuran Galaxy A52 dan A72. Meski belum dimulai, salah satu YouTuber telah mengunggah video unboxing Galaxy A52 lewat channel Moboaesthetics.

Dalam video yang diunggah, ada sebuah logo FMP di kotak ponsel yang merujuk ke situs web retail asal Arab Saudi. Galaxy A52 mengusung nomor model SM-A526B/DS untuk varian 5G dan ditampilkan dalam varian warna Awesome Black dan memori 128GB.

Ketika boks dibuka, muncul sebuah cover yang bertuliskan 'Infinity-O display, Quad camera (64MP with OIS), IP67 water & dust resistant'. Isi kemasan juga mencakup Galaxy A52 5G, silicon case, 15W Charger dengan port USB-A, kabel USB-A ke USB-C, dan sim ejector.

YouTuber tersebut mengatakan perangkat menjalankan tampilan antarmuka One UI 3.1. Sementara desain ponsel menampilkan slot SIM hybrid, mikrofon di bagian atas, hingga tombol volume dan power di sisi kanan.

Baca Juga: Samsung Indonesia Diduga Luncurkan Galaxy A52 dan A72 pada 17 Maret

Dijelaskan juga Galaxy A52 mengusung pengaturan quad-camera yang terdiri dari 64MP, 8MP< 5MP, dan 2MP. Sedangkan kamera depan berukuran 32MP dengan desain punch-hole. Kemudian untuk konektivitas menghadirkan port USB-C, speaker, mic premier, dan jack audio 3.5mm.

Firmware awal Galaxy A52 5G di Arab Saudi ini menunjukkan beberapa fitur kamera seperti single take, 2x optical, 0.5x ultra wide, dan macro options. YouTuber juga menampilkan simulasi game PUBG pada grafik HD dengan high frame rate 30fps.

Menurut laporan Gizmochina, Kamis (11/3/2021), Samsung Galaxy A52 akan dihadirkan dalam dua versi, 5G dan 4G. Untuk 5G akan datang dengan chipset Snapdragon 750G. Sementara varian 4G kemungkinan muncul dengan Snapdragon 720G.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI