Bkent Prediksi Juara MPL Season 7, Bukan RRQ atau EVOS?

Kamis, 11 Maret 2021 | 21:30 WIB
Bkent Prediksi Juara MPL Season 7, Bukan RRQ atau EVOS?
Ilustrasi logo MPL Season 7. (Dok. MPL Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - MPL Season 7 masih terus berlanjut saat ini. Menunjukan berbagai performa terbaik dari masing-masing tim, sosok YouTuber gaming, Bkent belum lama ini mengungkap prediksi mengenai juara MPL Season 7.

Menjalani babak reguler, 8 tim Esports Mobile Legends yang terlibat dalam MPL Season 7 menunjukan kemampuan terbaik hingga sulit untuk ditaklukan.

Dua tim dengan performa apik seperti ONIC dan Alter Ego bahkan merajai klasemen sementara MPL Season 7 dengan tanpa terkalahkan sama sekali di setiap laga yang ada.

Tidak main-main, dua tim ini bahkan mampu menumbangkan para jawara seperti RRQ Hoshi dan EVOS Legends. Baru-baru ini, sosok YouTuber gaming, Bkent mengungkap prediksinya mengenai tim yang akan memenangkan MPL Season 7 nanti.

Baca Juga: Ajang Pencarian Bakat Bintang Suara Sukses Digelar, Ini Juaranya

Prediksi Bkent mengenai tim juara MPL Season 7 ini ia ungkap saat muncul dalam salah satu video unggahan Jonathan Liandi, Empedu. Sejumlah pertanyaan diberikan oleh mantan pro player Mobile Legends dengan nama Emperor ini.

Menjawab pertanyaan mengenai juara MPL Season 7, Bkent memprediksi Alter Ego yang akan memenangkan gelaran Mobile Legends tersebut.

Menurutnya, Alter Ego saat ini tampil begitu kuat dengan roster yang sama seperti MPL Season 6 lalu. Lebih lanjut, menurutnya, Ahmad saat ini begitu berapi-api saat membantai tiap tim Esports yang ada di gelaran ini.

"Cuma kalau dari yang pasti juara, kaya udah pasti Alter Ego ya untuk sekarang? Apalagi Ahmad on fire gitu abis nggak main di M2," ujar Bkent.

Baca Juga: Juarai Bintang Suara, Aurel Siap Titi Karier di Dunia Dangdut Tanah Air

Alter Ego di MPL Season 7 ini memang sedang menunjukan performa terbaiknya. Apalagi tim ini sempat menjadi calon juara di MPL Season 6 lalu saat melawan RRQ Hoshi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI