Suara.com - Asus akhirnya resmi merilis ponsel gaming terbarunya, Republic of Gamers (ROG) Phone 5. Smartphone ini terbagi dalam tiga varian, yakni Asus ROG Phone 5, ROG Phone 5 Pro, dan ROG Phone 5 Ultimate.
Seri ROG Phone 5 merupakan penerus dari ROG Phone 3 yang meluncur tahun lalu. Ketiganya memiliki spesifikasi sama persis, perbedaannya terletak di konfigurasi RAM, memori internal, dan tampilan belakang.
Berikut perbedaan Asus ROG Phone 5, ROG Phone 5 Pro, dan ROG Phone 5 Ultimate beserta spesifikasinya, dikutip dari GSM Arena, Kamis (11/3/2021).
Asus ROG Phone 5
Asus ROG Phone 5 reguler hadir dalam tiga varian RAM dan memori yang berbeda, atau disebut Asus sebagai model A, B, dan C.
Asus ROG Phone model A hadir dengan dua versi RAM, yakni 12GB dan 16GB. Sementara memori internalnya berkapasitas 256GB. Model ini juga menggunakan penyimpanan UFS 3.1.
![Asus ROG Phone 5. [Asus]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/03/11/26836-asus-rog-phone-5.jpg)
Asus ROG Phone model B hadir dengan satu opsi penyimpanan, yakni RAM 8GB dan memori internal 128GB. Model ini tidak menggunakan penyimpanan UFS 3.1.
Sementara Asus ROG Phone model C muncul dengan dua konfigurasi penyimpanan, yakni RAM 8GB dan memori 128GB atau RAM 12GB dan memori 256GB.
Desain belakang, Asus ROG Phone 5 reguler memiliki fitur LED RGB dot-matrix untuk logo ROG. Sementara varian warna datang dengan Phantom Black dan Storm White.
Baca Juga: Jelang Peluncuran, Realme Narzo 30A Bakal Gunakan Chipset Helio G85
Asus ROG Phone 5 Pro