Viral Kolaborasi Hero Mobile Legends dengan Karakter Anime Naruto

Rabu, 10 Maret 2021 | 10:54 WIB
Viral Kolaborasi Hero Mobile Legends dengan Karakter Anime Naruto
Ilustrasi game Mobile Legends di telepon seluler pintar. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aplikasi video pendek TikTok dihebohkan dengan kreator Mobile Legends asal Filipina. Ia menggabungkan beberapa hero Mobile Legends dengan karakter di anime populer Naruto.

Diunggah oleh akun heci247, ia membuat video kompilasi karakter Mobile Legends dan Naruto yang terdiri dari lima video.

Menariknya, karakter Naruto ini juga disesuaikan dengan skill yang dimiliki hero Mobile Legends.

Dimulai dengan hero Guinevere yang memiliki skin Sakura, Gusion yang berubah menjadi Minato, Hayabusha menjadi Kakashi, Hinata menjadi Aurora, Chou menjadi Rock Lee, Dyroth menjadi Naruto, Johnson menjadi Choji, hingga Ling menjadi Sasuke.

Baca Juga: Kode Redeem ML Terbaru 7 Maret 2021, Klaim Item Mobil Legends Gratis

Semua karakter kustom ini ditampilkan dengan skill yang mirip dengan kekuatan asli di anime-nya. Misal, Sakura yang identik dengan kekuatan fisik tangannya berpadu dengan Guinevere yang juga menggunakan skill tangan.

Contoh lain, Minato yang dikenal dengan skill kunai dan teleportasi dipadukan dengan Gusion yang mengandalkan kemampuan sama. Efek warna dari skill yang dikeluarkan pun tetap sama, bedanya hanya di skin yang ditampilkan.

Hero Mobile Legends dengan karakter di anime Naruto. [TikTok]
Hero Mobile Legends dengan karakter di anime Naruto. [TikTok]

Sebagaimana diketahui, Mobile Legends adalah permainan moba yang cukup populer di Indonesia. Sejauh ini, game buatan Moonton tersebut masih belum menerapkan hero yang berkolaborasi dengan Anime.

Video yang diunggah heci247 ini pun viral dan telah ditonton hingga 6,5 juta, 646,9 ribu likes, 14,4 ribu komentar, dan dibagikan 16,9 ribu kali.

Video ini juga banyak mendapatkan apresiasi warganet Indonesia sekaligus mengharapkan untuk benar-benar muncul dalam game Mobile Legends.

Baca Juga: Kalahkan RRQ Hoshi, Sanz Onic: Biasa Aja

"Wah mantap ini mudah-mudahan masuk ke ML (Mobile Legends), yg setuju 1 server bro," tulis bun bun652.

"Please naruto collab ama mobile legends auto bei skinnya sumpah," kata gigis.

"Collab tidak perlu skin gratis nomor 1," tulis akun lainnya.

Hero Mobile Legends dengan karakter di anime Naruto. [TikTok]
Hero Mobile Legends dengan karakter di anime Naruto. [TikTok]

"Moonton harus lihat ini, barangkali jadi motivasi skin," tambah warganet lain.

"Kalo sampe bener, fiks gw beli yg hinata," ujar user Indonesia lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI