Kacaukan Formasi Aerowolf, Ini Build Item Johnson ala AE Ahmad

Johnson dari Ahmad punya Damage auto pedih.
Pasif unik Burning Soul dapat memberikan 1,5 persen Magic Damage setara dengan Max HP lawan di sekitar per detik. Item Cursed Helmet juga bisa membantu Johnson dalam clear minion di early-game.
3. Blade Armor

Skill andalan Johnson adalah Ultimate Rapid Touchdown miliknya. Ini membuat Johnson bergerak maju dan bisa menabrak lawan yang menjadi targetnya dalam kecepatan tinggi.
Berada di bagian paling depan saat menabrak musuh, item Blade Armor sangat berguna bagi Johnson. Blade Armor menambah 90 Physical Defense dan juga efek pasif unik Vengeance.
Baca Juga: Keluarga Rayen Pono Tak Terima Marganya Diganti 'Porno', Tuntut Ahmad Dhani Minta Maaf Secara Adat
Efek tersebut memberikan 25 persen dari Physical Attack lawan sebagai Physical Damage kepada lawan yang menyerang Johnson dengan menggunakan Basic Attack. Jadi, semakin besar Damage musuh, maka Damage yang memantul kembali ke arah lawan juga semakin besar.
4. Necklace of Durance

Cukup menarik, Ahmad juga mem-build Johnson dengan item magic Necklace of Durance (NOD).
Item ini bisa memberikan 60 Magic Power, 5 persen CD Reduction, dan 10 persen Magical Lifesteal.
Pasif unik Life Drain dari NOD dapat mengurangi efek Regen dari lawan dengan skill Damage sebesar 50 persen selama 3 detik.
Baca Juga: Hadiri Pesta Ultah Lily, Momen Melly Goeslaw Tak Tersenyum saat Sesi Foto Digunjing
Mengingat Ahmad berhadapan dengan Bravo yang menggunakan Baxia, serta mungkin mengincar Yu-Zhong milik Rinazmi, item NOD bisa menjadi counter efektif.