Vivo X60 Versi Global Hadir 22 Maret

Senin, 08 Maret 2021 | 19:19 WIB
Vivo X60 Versi Global Hadir 22 Maret
Vivo X60, dengan prosesor Exynos 1080, diluncurkan di China, Selasa (29/12/2020). [Dok Vivo China]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Performa
Keluarga Vivo X60 menggunakan Exynos 1080 sebagai jantung dapur pacunya. Prosesor baru dari Samsung ini diklaim setara dengan chipset kelas atas Qualcomm, dan bahkan disebut lebih bagus ketimbang Snapdragon 865.

Sebagai penyokong, Vivo X60 punya RAM 8 GB dan dipasangkan ROM 128 GB atau 256 GB. Adapun Vivo X60 Pro didukung RAM 12 GB dan ROM 256 GB.

Vivo X60 dan X60 Pro sudah menggunakan sistem antarmuka Origin OS berbasis OS Android 11.

Harga Vivo X60
Harga Vivo X60 mulai 3498 yuan atau sekitar Rp 7,5 juta. Sementara varian dengan ROM 256 GB dijual seharga 3798 yuan atau sekitar Rp 8,2 juta. Harga Vivo X60 Pro adalah 4498 yuan atau sekitar Rp 9,7 juta.

REKOMENDASI

TERKINI