Sony Bakal Siapkan SSD Tambahan untuk PS5

Minggu, 28 Februari 2021 | 09:00 WIB
Sony Bakal Siapkan SSD Tambahan untuk PS5
PlayStation 5. [PlayStation]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sony kini bersiap meluncurkan komponen penyimpanan internal tambahan untuk konsol PlayStation 5 (PS5) terbarunya.

Menurut Sony, penyimpanan internal tambahan ini ditujukan agar pemain PS5 terhindar dari lambat pemuatan hingga bisa menambah kapasitas game di konsolnya.

"Seperti yang diumumkan sebelumnya, kami sedang bekerja untuk mengaktifkan ekspansi penyimpanan M.2 SSD untuk PS5. Waktunya belum diumumkan dan detailnya akan dibagikan nanti," kata juru bicara Sony sebagaimana dikutip dari Bloomberg, Minggu (28/2/2021).

Saat ini, PS5 sudah memiliki penyimpanan internal solid-state drive (SSD) berkapasitas 667GB. SSD ini disediakan untuk menyimpan game, aplikasi, hingga media pengguna.

Baca Juga: PS5 Langka, Pemerintahan Biden Turun Tangan

Namun jika melihat kapasitas game PS5 saat ini, kapasitas SSD tersebut dirasa masih kurang.

Rata-rata game PS5 membutuhkan kapasitas memori 40GB. Bahkan game Call of Duty saja memerlukan ruang hingga 132GB.

Call of Duty: Warzone. [Call of Duty]
Call of Duty: Warzone. [Call of Duty]

Lebih lanjut, PS5 Sony juga sudah mendukung drive yang mempercepat loading game hingga proses permainan. Namun, konsol tersebut masih belum mendukung hard drive eksternal seperti PS4 sebelumnya.

Setelah upgrade firmware, diharapkan pemain PS5 bisa memasang unit penyimpanan baru untuk mengatasi segala keterbatasan yang ada saat ini.

Di sisi lain, PS5 hingga saat ini masih jadi konsol game yang sulit didapatkan. Selain karena permintaan tinggi, masalah juga diperburuk dengan kelangkaan komponen chip hingga pembelian dengan akun bot atau penimbun.

Baca Juga: Sony Perkenalkan Perangkat VR untuk PS5

Namun CEO Sony Jim Ryan memastikan PS5 akan hadir lebih banyak di pertengahan 2021, meskipun tidak menjamin stoknya akan cukup untuk semua konsumen di seluruh dunia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI