Suara.com - Tenda pernikahan atau kondangan umumnya dipasang di depan rumah salah satu mempelai. Terkadang, lokasi rumah pengantin yang tidak strategis seperti berada di jalan besar atau jalan umum dapat menimbulkan kendala.
Salah satunya seperti yang dialami oleh pasangan pengantin yang tak diketahui identitasnya ini. Dalam video yang diunggah oleh pengguna TikTok @tonitakenuda pada 19 Februari, pemilik akun tersebut tampak sedang menghadiri acara pernikahan yang berlokasi di Pujon, Malang, Jawa Timur.
Acara resepsi pernikahan tersebut dihadiri cukup banyak tamu yang terlihat berada di dalam tenda yang menjulang tinggi, di mana bagian atasnya ditutupi oleh kain putih dan bagian bawahnya beralaskan karpet merah sehingga tampak acara tersebut digelar di dalam gedung.
Namun, siapa sangka tiba-tiba sebuah truk tangki terekam masuk dan melintas dengan kecepatan lambat di tengah-tengah tenda sehingga menjadi tontonan para tamu.
Baca Juga: Keasyikan Joget, Pengantin Wanita Malah Bernasib Ngenes saat Resepsi
Rupanya, tenda tersebut didirikan di tengah jalan besar yang umum digunakan mobil, motor, hingga truk untuk melintas. Terlihat seorang lelaki mengendarai sepeda motor melaju di belakang truk tangki itu.
Walaupun tenda pernikahan digelar di tengah jalan, namun tampaknya pemilik hajat tidak memblokir jalan sepenuhnya dan tetap memberikan izin kendaraan untuk lewat meskipun harus masuk ke dalam tenda.
Video yang telah dilihat sebanyak lebih dari 591.000 penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 15.700 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.
"Untung yang lewat bukan kang sedot WC. Kalau lewat uh mantap dah baunya wkwk," tulis akun @arul_adiansyach.
"Fix makan campur karbon monoksida alias asap kendaraan," komentar @tewur123.
Baca Juga: Bikin Sekampung Heboh, Leher Bocah Ini Tersangkut Lingkaran Besi
"Bukannya modal sewa gedung, jangan ngerugiin masyarakat yang mau lewat," ungkap @reval445.
"Itu kalau si supir jadi mantannya udah diobrak-abrik pake truk kali," tambah @akexbhz.