Persaingan Industri Telekomunikasi Makin Ketat, Ragam Inovasi Dipersiapkan

Dythia Novianty Suara.Com
Rabu, 24 Februari 2021 | 08:40 WIB
Persaingan Industri Telekomunikasi Makin Ketat, Ragam Inovasi Dipersiapkan
Ilustrasi ragam inovasi dalam telekomunikasi (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain paket-paket internet kuota utama, by.U juga menawarkan paket-paket topping internet yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan konsumen.

Mulai dari Topping Youtube, Whatsapp, Instagram, Spotify, Viu, Joox, Vidio, Disney+Hotstar, TikTok, Facebook, Twitter, RuangGuru, dan lain sebagainya.

Ragam inovasi yang dihadirkan by.U menghantarkannya terpilih menjadi Inovasi Paket Terbaik versi Pricebook Editorial Choice 2020.

Tidak hanya itu, by.U juga menemukan bahwa setiap konsumen memiliki akses yang berbeda-beda dan konsumen suka jika diberi kebebasan memilih.

Provider digital ini juga mematahkan anggapan bahwa internetan harus dibagi-bagi dan dibatasi waktu, dengan menghadirkan paket unlimited Yang Bikin Aman Jaya 1,5 Mbps untuk 30 hari dengan harga 140 ribu dan Yang Bikin Makin Aman Jaya 1,5 Mbps untuk 7 hari dengan harga 40 ribu.

Tak hanya sampai disitu, bagi pengguna by.U yang telah mendownload aplikasi by.U, mereka akan menemukan berbagai macam hiburan di Pojok Hiburan yang dapat mereka pilih dan nikmati sesuai minat mereka.

Mulai dari mendengarkan lagu (MIXTape), Podcast, membaca artikel (by.U Discover) hingga menonton film (byUskop).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI