3 Fakta Tesla, Perusahaan Elon Musk yang Disebut Akan Bikin Pabrik di RI

Farah Nabilla Suara.Com
Jum'at, 19 Februari 2021 | 17:46 WIB
3 Fakta Tesla, Perusahaan Elon Musk yang Disebut Akan Bikin Pabrik di RI
Ilustrasi klakson Tesla. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain itu kinerjanya juga dianggap sebanding dengan mobil sport bertenaga mesin. Harga mobil dengan kecepatan tertinggi 200 km per jam ini dinilai sebesar US$ 109 ribu  atau sekitar Rp 1,5 miliar.

3. Investasi Tesla di Indonesia

Bersama dengan PT Indonesia Battery Holding (IBH) Tesla dan 7 perusahaan asing lainnya, Tesla akan bekerjasama dalam membangun industri listrik berbasis baterai di Indonesia.

Diketahui bahwa proposal kerjasama dari Tesla Inc telah diterima pemerintah Indonesia sejak 4 Februari 2021 lalu. Lebih lanjut, dibanding bekerjasama dalam membangun pabrik mobil listrik, Tesla di Indonesia justru akan berbentuk Energy Storage System (ESS) atau sejenis power bank.

Pabrik ini diharapkan mampu menyimpan tenaga listrik hingga ratusan mega watt (MW) dan bisa dijadikan sebagai stabilisator atau pengganti pembangkit peaker (penopang beban puncak)

Namun, jika bentuk kerja sama Tesla di Indonesia masih terus diperbincangkan, perusahaan milik Elon Musk ini justru diketahui lebih dulu membuka pabrik mobil listrik di Karnataka, India.

Itulah fakta-fakta tentang Tesla, perusahaan yang santer diberitakan akan mengadakan investasi di Indonesia.

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

Baca Juga: Tesla Incorporation Bikin Pabrik di India, Ini Nama Pabrik dan Lokasinya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI