Menurut Space.com, penjelajah Perseverance akan mendarat di Mars pukul 15.55 EST pada 18 Februari atau sekitar pukul 03.55 pagi WIB pada 19 Februari di Indonesia.
Bagi yang ingin melihat proses pendaratan Perseverance, siaran langsung NASA pada 18 Februari akan dimulai pada 14.15 EST yang disiarkan melalui laman resmi ataupun saluran YouTube NASA.
Tak hanya itu, pengamat juga dapat mengajukan pertanyaan melalui akun Twitter @NASA menggunakan tagar #CountdowntoMars.