Suara.com - NASA mengonfirmasi pada Selasa (16/2/2021) bahwa penjelajah baru yang disebut Perseverance, siap mendarat di Mars pada Kamis (18/2/2021).
Penjelajah yang diluncurkan pada 2020 itu akan mendarat di Kawah Jezero, sebuah delta kuno di permukaan Mars.
Perseverance atau singkatnya Percy akan menjelajahi medan Mars dan melakukan sejumlah penyelidikan sains.
Di antara tujuannya, Percy akan mengumpulkan sampel Mars, mengirim helikopter pertama ke luar Bumi, dan mencari tanda-tanda kehidupan purba di Planet Merah.
Baca Juga: Polusi Luar Angkasa Mungkin Bisa Jadi Tanda Kehidupan Alien
"Perseverance bekerja dengan sempurna. Pesawat luar angkasa fokus, tim fokus, dan kami semua siap untuk mendarat," kata Jennifer Trosper, wakil manajer proyek Perseverance di Jet Propulsion Laboratory NASA saat menjelaskan tentang status penjelajah, seperti dikutip dari Space.com, Rabu (17/2/2021).
Sebelum pendaratan, tim-tim di NASA mengirimkan seri perintah pesawat luar angkasa untuk masuk, penurunan dan urutan pendaratan, yang dikenal sebagai EDL. Itu memulai garis waktu untuk pendaratan.
Penjelajah akan memasuki fase EDL resmi pada 18 Februari. EDL disebut sebagai fase terpendek tapi paling intens dari keseluruhan misi yang juga dikenal sebagai "teror tujuh menit".
Selama fase yang berlangsung selama tujuh menit ini, pesawat luar angkasa harus memperlambat laju dari hampir 20.000 kilometer per jam menjadi nol kilometer per jam untuk mendarat di Planet Merah.
"Meski tidak ada jaminan dalam keberhasilan pendaratan ini, tapi tim melakukan pekerjaan dengan baik. Saya memimpin program uji, saya merasa sangat yakin bahwa itu akan melakukan hal-hal yang kami lakukan," tambah Trosper.
Baca Juga: Benarkah Matahari Terbit dari Barat? Simak Penjelasan NASA
Penjelajah semakin dekat dengan Planet Merah, sekitar 201 juta kilometer jauhnya dari Bumi dan kurang dari 595.000 kilometer dari Mars.
Menurut Space.com, penjelajah Perseverance akan mendarat di Mars pukul 15.55 EST pada 18 Februari atau sekitar pukul 03.55 pagi WIB pada 19 Februari di Indonesia.
Bagi yang ingin melihat proses pendaratan Perseverance, siaran langsung NASA pada 18 Februari akan dimulai pada 14.15 EST yang disiarkan melalui laman resmi ataupun saluran YouTube NASA.
Tak hanya itu, pengamat juga dapat mengajukan pertanyaan melalui akun Twitter @NASA menggunakan tagar #CountdowntoMars.