Lampaui Prediksi, Pengguna Disney Plus Tembus 94,9 Juta

Jum'at, 12 Februari 2021 | 16:30 WIB
Lampaui Prediksi, Pengguna Disney Plus Tembus 94,9 Juta
Disney+. [Martin Bureau/AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Platform streaming film Disney Plus dilaporkan telah meraih 94,9 juta pengguna dalam catatan terakhir yang masuk 2 Januari 2021.

Angka ini bertambah 8 juta sejak dihitung pada awal November 2020.

Diwartakan CNet, Jumat (12/2/2021), popularitas Disney Plus diklaim telah melampaui prediksi awal Disney Sendiri.

Perusahaan awalnya memprediksi Disney Plus akan tumbuh mencapai 60 sampai 90 juta pengguna dalam waktu lima tahun setelah peluncuran.

Baca Juga: Jumlah Pelanggan Netflix di Indonesia di bawah Disney+ dan Viu

Logo Disney
Logo Disney

Melihat pertumbuhan ini, Disney pun mengoreksi ulang prediksi pertumbuhan penggunanya.

Bulan lalu, mereka mengatakan bahwa Disney Plus akan mampu meraih 230 juta hingga 260 juta pelanggan secara global saat layanan berusia lima tahun pada akhir 2024.

Selain itu, Disney Plus juga mengatakan layanan streaming Disney lainnya, Hulu, telah memiliki 39,4 juta pelanggan di Amerika Serikat. Angka ini naik 30 persen dari tahun sebelumnya.

Kemudian layanan ESPN Plus juga telah mencapai 12,1 juta pelanggan. Angka ini nik 83 persen dari tahun lalu.

Popularitas Disney Plus ini bisa dibilang cukup sukses dari platform streaming film lainnya, Netflix.

Baca Juga: Sinopsis WandaVision: Serial Scarlet Witch dan Vision

Sebagai informasi, Netflix telah melaporkan jumlah pengguna mereka kini mencapai 200 juta pelanggan pada akhir 2020.

Namun, Netflix telah memulai bisnis streamingnya sejak 13 tahun lalu, Sementara Disney Plus baru diluncurkan pada 12 November 2019 dan berhasil meraih hampir setengah pelanggan Netflix.

Di Indonesia, Disney Plus hadir dengan nama Disney+ Hotstar. Aplikasi ini dirilis pada 31 Agustus 2020 dengan total unduhan lebih dari 1 juta di Google Play Store.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI