Suara.com - Apple tampaknya akan merilis iPhone lipat (foldable) untuk pertama kalinya dalam waktu dekat. Bocoran mengatakan bahwa desain ponsel ini akan berbentuk clamshell, di mana layar ponsel dibuka dari atas ke bawah seperti model Galaxy Z Flip.
Dilaporkan Wccftech, Rabu (10/2/2021), leakers Apple populer Jon Prosser merilis video baru mengenai desain iPhone lipat di channel YouTube-nya, Front Page.
Video tersebut menyatakan bahwa Apple diyakini tidak merilis ponsel lipat seperti Galaxy Fold dengan lipatan yang dibuka dari kiri ke kanan.
Hal tersebut dikarenakan Apple lebih menginginkan perangkat iPhone yang memiliki ukuran lebih simpel dan lebih mudah dimasukkan ke dalam saku pengguna.
Baca Juga: Rumor! Ponsel Lipat Apple Bakal Hadir Lebih Segar
Sebelumnya, Prosser mengatakan bahwa Apple sedang mengerjakan dua model iPhone lipat yang saat ini masih berada dalam tahap awal. Saat itu, ia menyebut iPhone lipat akan memiliki bentuk seperti Galaxy Z Flip maupun Galaxy Z Fold.
Lebih lanjut, Prosser menyebut bahwa iPhone lipat diyakini datang dengan harga murah dibanding ponsel lipat lainnya. Produk terbaru apple ini diperkirakan muncul sebelum tahun 2023.
Di sisi lain, laporan berbeda mengatakan bahwa iPhone lipat ini akan memiliki penyimpanan internal 256GB dan muncul pada tahun 2022. Ponsel tersebut diprediksi hadir dengan harga 1.499 dolar AS atau Rp 21 juta.