Terungkap! Ini Penyebab Runtuhnya Teleskop Radio Arecibo

Jum'at, 29 Januari 2021 | 13:30 WIB
Terungkap! Ini Penyebab Runtuhnya Teleskop Radio Arecibo
Observatorium Arecibo. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kabel pertama yang putus adalah salah satu kabel pendukung ini, yang terlepas dari soketnya di mana itu terhubung ke salah satu dari tiga menara pendukung yang mengelilingi antena.

"Penyelidikan awal mengungkapkan bahwa ada kesalahan produksi pada kabel-kabel itu. Khususnya prosedur pemasangan kabel tidak dilakukan dengan benar dan itu menyebabkan degradasi lanjutan dari elemen struktural tersebut. Tapi penyelidikan forensik akhir masih harus diselesaikan," jelas Cordova.

Penyelidikan forensik kedua berfokus pada kabel utama yang dipasang untuk konstruksi teleskop pada awal tahun 1960-an. Ini adalah salah satu kabel utama yang putus pada November 2020.

Para insinyur juga memisahkan puing-puing yang mungkin relevan dengan dua penyelidikan. Tak hanya itu, Cordova mengatakan personel sedang mengevaluasi puing-puing yang diangkat untuk kepentingan sejarah.

Teleskop Radio Arecibo. [Twitter]
Teleskop Radio Arecibo. [Twitter]

Cordova menekankan bahwa NSF bekerja secara terpisah untuk memahami dan mengevaluasi masa depan situs.

Selain usia fasilitas yang tua, beberapa tahun terakhir ini Puerto Rico juga dihantam bencana alam. Pada 2017, Badai Maria menghantam pulau itu dan selama 2020, terjadi lebih dari 10.000 gempa Bumi.

Cordova mengatakan, bencana alam tersebut juga bisa menjadi faktor runtuhnya teleskop. Meski begitu, ia harus menunggu hasil akhir yang sedang dianalisis oleh tim teknik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI