Suara.com - Di tengah pandemi Covid-19 yang melanda di Indonesia, HP (Hewlett Packard) menyiapkan segala strategi untuk mendukung masyarakat Indonesia dalam melewati pandemi Covid-19.
Presiden Direktur HP Inc Indonesia, Fiona Lee yakin Indonesia bakal tetap unggul dalam melewati kondisi sulit.
"Sebagai negara yang memiliki penduduk terbanyak di Asia Tenggara, kami yakin Indonesia masih punya peluang untuk memajukan inovasi di bidang teknologi digital," ujar Lee dalam diskusi virtual, Kamis (28/1/2021).
Berikut jajaran strategi HP, selama ini:
1. HP FOR BUSINESS
Baca Juga: Pakai Snapdragon 870, Motorola Edge S Dibanderol Rp 4 Jutaan
Program ini dimaksudkan untuk menawarkan solusi bisnis demi membantu pengusaha mempersiapkan masa depan berkesinambungan.
"HP for Business hadir untuk mendukung para pelaku UKM dan perusahaan startup dengan memberikan pengetahuan tips dan praktik bisnis terbaik, kisah-kisah inspiratif dari pengusaha, serta solusi teknologi terbaik bagi bisnis mereka," ujar Lee.
2. HP LIFE
HP LIFE adalah program pelatihan dan platform global yang memberikan kesempatan kepada siapa saja untuk membangun keterampilan masa depan, baik ketika mereka ingin memulai atau mengembangkan bisnis, memulai bekerja, atau mendapatkan pekerjaan lebih baik.
Program ini menyediakan materi-materi pelatihan keterampilan TI dan bisnis yang dapat diakses secara gratis dan tersedia dalam tujuh bahasa, salah satunya Bahasa Indonesia.
Baca Juga: Masturbasi di Depan Konter HP, Pelaku Bawa Sabun dan Sempat Makan Kecubung
3. HP BINAR SUPPORT
HP bekerja sama dengan Binar Academy untuk menyediakan kesempatan belajar desain UI/UX guna mendukung transformasi digital bagi para pelaku UKM dan pekerja agar dapat beradaptasi dan sukses di masa new normal.
4. HP TECH HUBS
Berlokasi di Indonesia, Malaysia, Filipina, dan Vietnam, HP Tech Hubs bertujuan memberikan keterampilan teknologi dan pengalaman belajar yang dibutuhkan di masa mendatang.
5. HP SAHABAT PENDIDIKAN
Sahabat Pendidikan adalah inisiatif tahunan dari HP Inc. Indonesia untuk mendukung komunitas lokal dengan menyalurkan donasi dan program sukarela bagi karyawan.
"Melalui program HP Teaching, para karyawan HP dapat menyumbangkan waktu mereka untuk mengajar murid-murid sekolah dasar, kemudian perangkat PC dan printer disumbangkan ke sekolah-sekolah melalui program HP Donation," ujar Lee.
6. HP MENTORSHIP PROJECT
HP Mentorship Project bertujuan untuk mendukung mereka yang memiliki aspirasi menjadi kreator dengan menghubungkan dan menyediakan kesempatan bagi mereka untuk belajar langsung dari para ahli di industri kreatif.
Beberapa mentor yang akan dihadirkan yakni seperti sutradara film Joko Anwar dan Angga Sasongko, produser music Eka Gustiwana, dan fotografer, Nicoline Patricia Malina.
7. HP PRINT, PLAY, AND LEARN
HP Print, Play, and Learn adalah sebuah program daring yang menyediakan konten pembelajaran bagi anak-anak usia 2-12 tahun. HP membuat program ini untuk membantu para orangtua menjembatani pendidikan di sekolah dan kegiatan belajar di rumah dengan melengkapi pengalaman belajar anak.
8. KEMITRAAN HP DENGAN PROJECT STOP
HP bekerja sama dengan Project STOP, sebuah inisiatif untuk menciptakan sistem pengelolaan sampah sirkular guna mengurangi polusi plastik di lautan.
Sebagai mitra teknis dalam Project STOP, HP mendirikan pusat-pusat pemulihan bahan untuk mengumpulkan, mengolah, dan mendaur ulang limbah plastik, serta menciptakan peluang peningkatan pendapatan bagi mereka yang bekerja di sektor sampah informal.