Resmi Meluncur, Harga Realme C20 Sekitar Rp 1,6 Juta

Jum'at, 22 Januari 2021 | 23:01 WIB
Resmi Meluncur, Harga Realme C20 Sekitar Rp 1,6 Juta
Realme C20 sudah meluncur di Vietnam. Foto: Realme C12 di Indonesia adalah Rp 1,9 juta. [Dok Realme Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Realme C20 diluncurkan di Vietnam pekan ini. Gawai tersebut adalah penerus V15 yang diperkenalkan di China beberapa waktu lalu.

Mengutip Gizmochina, Jumat (22/1/2021), layar Realme C20 terbuat dari panel IPS seluas 6,5 inci dengan resolusi 1600 x 720 piksel atau HD+, rasio aspek 20:9, kerapatan piksel 270 ppi, rasio screen to body 89 persen, dan rasio kontras 1500:1.

Dimensi ponsel berukuran 165,2 x 76,4 x 8,9mm, dengan berat 190g. Layar tersebut juga dilindungi Corning Gorilla Glass 3 dan memiliki bentuk notch untuk kamera depan dengan bezel bawah yang lebih besar.

Ponsel memiliki kamera belakang tunggal berukuran 8MP yang disertai lampu flash LED, sensor cahaya sekitar, proximity, dan accelerometer di modul kamera. Sementara kamera depan memiliki sensor 5MP.

Baca Juga: Kelahiran Realme C11, Selamat Tingga Realme C2

Realme C20 mengandalkan chipset MediaTek Helio G35 yang dipasangkan dengan RAM LPDDR4X 2GB dan penyimpanan internal eMMC 32GB. Ponsel menghadirkan sistem operasi Android 10 dan tampilan realme UI.

Baterai ponsel memiliki kapasitas 5.000mAh dan didukung pengisian daya 10W. Sedangkan untuk konektivitas hadir dengan dual-SIM, 4G, dual-band WiFi, Bluetooth 5.1, GNSS (GPS, GLONASS, Galileo, BDS), port MicroUSB, slot kartu microSD hingga 256GB, dan headphone jack 3.5mm.

Realme C20 tersedia dalam dua warna Gray dan Blue. Ponsel dibanderol seharga 2.690.000 dong Vietnam atau Rp 1,6 juta. Belum ada informasi lebih lanjut apakah smartphone ini juga meluncur di Indonesia.

REKOMENDASI

TERKINI