Ciri-ciri Makhluk Hidup, Pelajaran IPA Kelas 3 SD

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 06 Januari 2021 | 14:50 WIB
Ciri-ciri Makhluk Hidup, Pelajaran IPA Kelas 3 SD
Ciri-ciri makhluk hidup - ilustrasi aktifitas makhluk hidup - petani membajak sawah di areal persawahan tanpa jaringan irigasi (sawah tadah hujan). (Antara/Asep Fathulrahman)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Makhluk hidup memiliki ciri-ciri tertentu yang membedakannya dengan benda tidak hidup. Penjelasan tentang ciri-ciri makhluk hidup masuk dalam pelajaran IPA kelas 3 SD. Lantas apa saja ciri-ciri makhluk hidup?

Adapun secara umum, makhluk hidup memiliki ciri-ciri seperti bernapas, bergerak, peka terhadap rangsangan, memerlukan makanan, tumbuh dan berkembang, dapat bereproduksi, ekskresi, serta mampu untuk beradaptasi dengan tempat tinggalnya.

Meskipun demikian, ternyata tidak sedikit orang yang kebingungan menentukan sesuatu sebagai makhluk hidup atau benda mati. Seperti halnya masih banyak orang yang kesulitan memastikan apakah virus termasuk makhluk hidup ataukah benda tidak hidup.

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui ciri-ciri benda tersebut. Berikut ini informasi lebih lanjut mengenai ciri-ciri makhluk hidup yang wajib diketahui dan diperhatikan. 

Baca Juga: Sistem Peredaran Darah Manusia

Ciri-ciri Makhluk Hidup

  1. Ciri makhluk hidup yang pertama adalah bernapas atau respirasi yang merupakan proses menghirup oksigen dari lingkungan dan mengeluarkan gas karbon dioksida dari tubuh.
  2. Ciri makhluk hidup berikutnya adalah dapat bergerak, seperti halnya manusia dan hewan yang dapat bergerak bebas atau berpindah tempat. Untuk bergerak, manusia dan hewan memerlukan sarana untuk bergerak yang disebut alat gerak. 
  3. Selain bergerak, ciri makhluk hidup berikutnya adalah mengalami pertumbuhan, mulai dari kecil hingga menjadi besar.
  4. Semua yang masuk dalam kriteria makhluk hidup juga dapat berkembang biak. Tujuan dari berkembang biak atau reproduksi adalah untuk melestarikan jenisnya, dari individu berkembang menjadi banyak individu. 
  5. Berikutnya, ciri makhluk hidup adalah dapat bereaksi terhadap perubahan yang terjadi di sekitarnya. Reaksi ini akan timbul jika ada rangsangan dari lingkungan, yang dapat berupa cahaya, panas, dingin, bau dari gas, sentuhan, gravitasi, rasa, dan lain-lain.
  6. Kemudian, makhluk hidup juga dapat menyesuaikan diri atau dapat beradaptasi dengan lingkungannya. Kemampuan beradaptasi inilah yang akan membuat makhluk hidup bertahan hidup di lingkungannya.
  7. Makanan dan air adalah kebutuhan bagi semua makhluk hidup. Makanan berfungsi untuk menghasilkan energi, pertumbuhan, dan mengganti sel tubuh yang rusak, sedangkan, air berfungsi sebagai zat pelarut di dalam tubuh.
  8. Makhluk hidup dapat mengeluarkan zat sisa yang disebut dengan ekskresi. Ekskresi ini sangat diperlukan karena zat sisa bersifat racun, sehingga kalau tidak dikeluarkan akan mengganggu kinerja tubuh.

Setelah mengetahui bagaimana ciri-ciri makhluk hidup, selanjutnya yang tidak kalah pentingnya adalah memahami bagaimana cara makhluk hidup bertahan. Setiap makhluk hidup memiliki kebutuhan yang berbeda-beda untuk bertahan hidup di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing. Secara umum, makhluk hidup memerlukan air, udara, makanan, sinar matahari, dan juga tempat tinggal.

Demikian penjelasan tentang ciri-ciri makhluk hidup yang masuk dalam pelajaran IPA kelas 3 SD. Semoga informasi ini bermanfaat.

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

Baca Juga: Bagian Rangka Manusia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI