Suara.com - Anak vespa sering dipandang sebelah mata karena penampilan dan aktivitas yang dilakukan oleh komunitas mereka, yang dianggap membuat rusuh dan gaduh.
Selain itu, beberapa anak vespa pun terkadang memiliki tampilan seperti anak punk yang sering dicap tidak benar. Belakangan, seorang warganet merekam secara diam-diam aksi anak vespa yang membantu seorang kakek pemulung.
Dibagikan kembali oleh akun Instagram @undercover.id pada 31 Desember dengan sumber dari warganet bernama Erwan Hadi yang merekam video tersebut.
Terlihat, warganet sedang berada di dalam mobil yang berhenti di depan minimarket. Tak jauh dari mobilnya, tampak sebuah motor vespa yang telah dimodifikasi sehingga memiliki bodi yang panjang.
Warganet ini menyoroti seorang lelaki yang keluar dari minimarket tersebut dengan makanan di tangannya. Saat keluar dari minimarket, lelaki tersebut memberikan sebungkus roti dan minuman yang dibelinya kepada seorang kakek pemulung yang membawa karung.
Tampak dari wajah sang kakek senyum gembiranya ketika menerima makanan yang diberikan lelaki tersebut. Setelah itu, seorang lelaki lain yang duduk di kursi depan minimarket pun turut memberikan sesuatu kepada kakek pemulung tersebut, kemungkinan besar adalah uang.
"Eh istimewa. Anak model punk, siapa sangka. Makanya jangan dilihat penampilan luarnya. Padahal hatinya cakep, siapa anak ini? Istimewa. Modelnya kayak anak acak-acakan, kayak anak berandalan. Tapi bisa ngelakuin hal ini. Hebat kamu mas, semoga barokah," ucap warganet yang merekam video tersebut.
Usai memberikan makanan tersebut, anak vespa tersebut tidak langsung pergi. Ia sempat mengambil rokok dan korek dari belakang motor vespanya, lalu memeriksa sesuatu pada motornya, kemudian duduk di kursi kosong yang tersedia di depan minimarket.
"Panjang umur orang-orang baik. Padahal buat makan sendiri (menurut teman saya yang ngevespa) kadang kurang. Bahkan nyari sisa-sisa. Semoga sehat selalu dirimu mas. Diberikan kebahagiaan dunia akhirat," tulis pemilik akun dalam kolom keterangan.
Baca Juga: Vespa 'Gembel' Ini Bikin Pengguna Jalan Pusing, Bisa Masuk Gang?
Video yang telah disukai sebanyak lebih dari 29.731 kali oleh sesama pengguna Instagram itu pun menuai beragam komentar dari warganet.