Sst... Ponsel Lipat Apple Sudah Lolos Uji Ketahanan

Senin, 04 Januari 2021 | 09:30 WIB
Sst... Ponsel Lipat Apple Sudah Lolos Uji Ketahanan
Ilustrasi logo Apple. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apple dilaporkan tengah mengembangkan jajaran seri iPhone lipat (foldable). Laporan terbaru menyatakan bahwa ponsel ini sudah lulus uji ketahanan.

Sebagaimana diwartakan NDTV, Senin (4/1/2021), laporan dari Taiwanese publication Money menyatakan, dua ponsel lipat iPhone Apple sudah diuji di pabrik Foxconn di Shenzhen, China. Salah satu ponsel merupakan perangkat dengan model lipat ganda.

Sementara ponsel lainnya memiliki desain clamshell lipat yang mirip dengan Samsung Galaxy Z Flip atau Motorola Razr. Ponsel ini lulus dengan penggunaan layar OLED fleksibel milik Samsung.

Kedua ponsel lipat Apple ini diperkirakan muncul pada akhir 2022 atau 2023.

Baca Juga: Apple Patenkan Desain Keyboard dengan Layar Kecil Tambahan

Ilustrasi logo iPhone. [Shutterstock]
Ilustrasi iPhone. [Shutterstock]

Selain itu, informasi juga datang dari seorang Youtuber, Jon Prosser. Ia mengatakan bahwa Apple sedang mengerjakan ponsel lipat clamshell yang mirip dengan laporan tersebut.

Dalam paparannya, Prosser mengklaim bahwa dua ponsel lipat ini sudah masuk dalam tahap awal pengerjaan. Diperkirakan ponsel akan hadir pada 2023.

Kedua laporan di atas memperkuat rumor bahwa Apple akan segera menyusul Samsung dan Motorola sebagai perusahaan smartphone yang menawarkan model lipat.

Laporan tersebut juga mengatakan, meskipun Apple bukan pihak pertama menggagas model lipat, tapi perusahaan dijamin akan menghadirkan kinerja terbaik saat pertama diluncurkan.

Baca Juga: Cara Kerja AirDrop, Fitur yang Dipakai Gisel Kirim Video Syur ke Nobu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI