Snapdragon vs MediaTek, Mana yang Lebih Unggul?

Selasa, 22 Desember 2020 | 15:52 WIB
Snapdragon vs MediaTek, Mana yang Lebih Unggul?
Prosesor Dimensity 800u dari Mediatek. [Dok Mediatek]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persaingan chipset di ranah smartphone didominasi oleh Qualcomm dan MediaTek. Qualcomm dengan Snapdragon menjadi chipset yang paling populer digunakan di dunia untuk saat ini.

Selain keduanya, chipset lain yang juga populer adalah Exynos dari Samsung dan Huawei dengan Kirin. Namun keduanya dinilai masih terbatas pada perangkat tertentu.

Untuk Exynos, kebanyakan chipset ini umumnya digunakan dalam produk Samsung. Sedangkan Kirin bisa dibilang sebagai chipset paling unggul untuk saat ini, namun adanya pembatasan dari Google dan Android membuat Kirin hanya digunakan dalam produk Huawei.

Snapdragon dan MediaTek memiliki keunggulan dan kelebihan masing-masing. Namun manakah yang lebih baik?

Baca Juga: Snapdragon 888 Dites di AnTuTu dan Geekbench, Berapa Skornya?

Berikut perbandingan chipset Snapdragon dan MediaTek dalam pasar smartphone, dikutip dari Gizchina, Selasa (22/12/2020).

Kelas Menengah (Mid Range)
Chipset buatan MediaTek menjadi yang paling dominan di kelas ini, khususnya untuk model MediaTek Helio G. Salah satu yang populer adalah Helio G90T yang diluncurkan pada Redmi Note 8 Pro. Chipset ini mampu memberikan kinerja terbaik hingga 60 frame per detik di game PUBG Mobile.

Selain HelioG90T, ada juga Helio G80 dan Helio G85. Sedangkan pesaingnya memiliki model Snapdragon 720G, 720G, dan 662. Chipset tersebut masih kalah dari Helio untuk performa, namun dalam produktivitas Snapdragon tetap unggul.

Jika pengguna memang fokus pada smartphone gaming kelas menengah, maka Helio G-series bisa menjadi pilihan. Namun jika ponsel digunakan untuk kebutuhan sehari-hari, seperti menonton video atau media sosial, maka Snapdragon 765G bisa menjadi pilihan.

Flagship
Untuk ponsel model flagship, seri Snapdragon 800 menjadi paling populer untuk saat ini. Prosesor terakhir, Snapdragon 865 menduduki peringkat atas di bawah chipset Kirin 9000. Qualcomm juga baru saja mengumumkan Snapdragon 888 yang digadang menjadi chipset terbaik untuk tahun 2021.

Baca Juga: Qualcomm Kenalkan Chipset Snapdragon 678, Ini Kebolehannya

Di sisi lain, MediaTek belum memiliki chipset mumpuni untuk kelas unggulan. Chipset paling tinggi, MediaTek Dimensity 1000 masih kalah unggul dibanding Snapdragon 865.

Meski begitu, MediaTek juga akan mengeluarkan chipset andalannya untuk 2021. Chipset terbaru ini akan mendukung jaringan 5G. Belum bisa dipastikan kapan chipset tersebut akan muncul, namun kabar chipset andalan ini juga perlu dinantikan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI