PUBG Mobile Blokir Lebih dari 2 Juta Pemain dalam Seminggu

Selasa, 22 Desember 2020 | 15:00 WIB
PUBG Mobile Blokir Lebih dari 2 Juta Pemain dalam Seminggu
Irpan PUBG Mobile Competition digelar di Gedung Villa Lasharan, Kalosi, Kabupaten Enrekang. SuaraSulsel.id menjadi salah satu media partner / Foto : Panitia Irpan PUBG Mobile Competition
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PUBG Mobile kembali mengumumkan telah memblokir 2 juta pemain dalam gamenya. Pemblokiran ini diberlakukan dari 11-17 Desember, setelah dimulainya event Frost Festival.

"Dari 11-17 Desember, sebanyak 2.127.454 akun telah ditangguhkan secara permanen," tulis PUBG Mobile lewat akun Twitternya.

Frost Festival sendiri telah dimulai pada 9 Desember lalu. Event ini memungkinkan para pemain untuk menjelajahi peta battle royale yang tertutup salju dan mengumpulkan kostum unik seperti Wishing Treeman.

Kostum ini bisa membuat karakter pemainnya menjadi pohon yang yang dirangkai dengan cahaya. Sayangnya, event tersebut justru menjadikan para pemain PUBG melakukan banyak cheat dan mod di gamenya.

Baca Juga: Ejek BTR Ryzen, Sarah Viloid Panen Hujatan Fans PUBG Mobile

PUBG juga memberikan alasan mengapa mereka diblokir dari game. Melalui akun Twitter, pengembang PUBG beralasan bahwa pemblokiran terjadi karena adanya X-Ray Vision, Auto Aim Hacks, dan memodifikasi model karakter.

Dalam rinciannya, pemblokiran akun paling banyak terjadi untuk rank terendah di game, Bronze dengan 22 persen. Sedangkan untuk pangkat tertinggi atau Conqueror memiliki persentase pemblokiran hingga 2 persen.

Ini bukan pertama kalinya PUBG memblokir jutaan penggunanya dalam satu minggu. Pada 20-27 Agustus 2020, PUBG telah memblokir lebih dari dua juta pengguna.

Meski begitu, PUBG Mobile menjadi salah satu game paling populer untuk saat ini. Game ini merupakan salah satu dari lima game mobile yang menghasilkan lebih dari 1 miliar dolar AS (Rp 14,3 triliun) sepanjang tahun 2020.

PUBG Mobile menempati posisi teratas dari Honor of Kings, Pokemon GO, Coin Master, dan Roblox, dengan menghasilkan pendapatan lebih dari 2,6 miliar dolar AS atau setara Rp 37,1 triliun.

Baca Juga: Waduh! PUBG Mobile Banned 1,4 Juta Akun dalam 1 Minggu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI