Suara.com - Program sonifikasi data baru milik NASA memungkinkan manusia mendengar suara supernova, fenomena paling ekstrem di alam semesta, dengan mengubahnya menjadi suara yang dapat dimainkan oleh instrumen di Bumi.
Untuk mendengar suaranya, NASA bekerja sama dengan observatorium sinar-X Chandra yang telah mencitrakan galaksi jauh selama 20 tahun. Dalam inisiatif baru, para ilmuwan mengambil tiga gambar ikonik dari arsip dan menerjemahkan frekuensi yang berbeda dalam nada suara yang berbeda.
Dalam video pertama yang diunggah NASA menunjukkan bagaimana suara Crab Nebula terdengar. Dalam data sonifikasi NASA, sinar X-ray (biru dan putih) diwakili oleh instrumen kuningan, cahaya optik (ungu) dimainkan dengan instrumen senar, dan sinar inframerah (merah muda) diwakili oleh woodwinds.
Pitch dari setiap kelompok instrumen meningkat dari bagian bawah gambar ke atas, sehingga banyak nada yang terdengar pada saat yang bersamaan. Suara-suara itu kemudian berkumpul di dekat pusat nebula.
Baca Juga: Ada Penumpang Gelap di Penjelajah Mars NASA, Termasuk Sherlock Holmes
Dilansir dari Live Science pada Jumat (11/12/2020), NASA mengunggah dua video lainnya, salah satunya menunjukkan Bullet Cluster, dua kelompok galaksi yang perlahan bertabrakan satu sama lain.
Video terakhir menunjukkan ledakan supernova yang disebut Supernova 1987A. Berbeda dengan dua video lainnya, supernova ini memiliki selang waktu khusus sehingga menciptakan nada suara yang semakin tinggi dan keras seiring dengan evolusi ledakan antara tahun 1999 dan 2013.
Rekaman suara yang diunggah pada 30 November ini dapat didengarkan melalui akun YouTube NASA's Marshall Space Flight Center.