Suara.com - Penggemar eSports Mobile Legends bakal menyaksikan event tingkat dunia M2 World Championship pada Januari 2021 mendatang. Pihak MPL sudah mengumumkan bahwa Group Draw akan dilaksanakan sebentar lagi.
Terdapat 12 tim eSports profesional yang bakal bertanding di M2 World Championship.
Pada rilis resminya, event tingkat dunia ini diharapkan dapat menarik animo 400 juta penonton.
Kini akun resmi MPL telah mengumumkan proses pembagian Pool yang memisahkan 12 tim tersebut.
Baca Juga: Mantap! Cristiano Ronaldo Jadi Karakter Baru di Game Free Fire
Kedua belas tim yang akan mengikuti M2 World Championship termasuk RRQ Hoshi (Indonesia), Alter Ego (Indonesia), EVOS SG, Resurgence (Singapura), BREN Esports, OMEGA Esports, (Filipina), Todak (Malaysia), Burmese Ghouls (Myanmar), 10S Gaming Frost (Jepang), Dreammax (Brasil), Impunity (Kamboja) dan Unique Devu (Rusia).
Pada tahap awal, kedua belas tim dibagi ke dalam Pool 1, Pool 2, dan Pool 3. Sebagai catatan, ini masih tahap Pool dan belum pembagian grup.
Dari tiga Pool yang ada, kedua belas tim bakal dibagi ke dalam 4 grup yang berbeda.
Proses Group Draw M2 World Championship akan dilakukan pada 12 Desember 2020 pukul 14.00 WIB.
Acara tersebut bisa disaksikan melalui akun YouTube dan Facebook dari MPL Indonesia serta Nimo TV.
Baca Juga: Juara M1, Zeys Ungkap Alasan EVOS Absen dari M2 World Championship
RRQ Hoshi, Bren Esports, Burmese Ghouls, dan Todak masuk ke dalam Pool 1. Sementara Alter Ego, OMEGA Esports, Resurgence, EVOS SG ada di Pool 2.
DreamMax E-Sports, Impunity KH, 10S Gaming Frost, Unique Devu masuk ke dalam Pool 3.
Nantinya, tim dari negara yang sama tidak boleh berada di grup yang sama. Pengundian kembali akan dilakukan jika hal tersebut terjadi. Untuk melihat proses Group Draw pertandingan eSports Mobile Legends tingkat dunia M2 World Championship, kita bisa menunggu hingga 12 Desember mendatang.