Suara.com - Kabar kurang baik buat para gamers, Epic Games akan meniadakan turnamen Fortnite secara langsung (in-person Fortnite tournament) pada 2021.
Langkah ini diambil mengingat pandemi virus Corona (Covid-19), meskipun pertemuan skala besar seperti itu dimungkinkan jika vaksin Covid-19 yang ditemukan terbukti ampuh.
Walaupun begitu, tim Fortnite berharap memiliki beberapa acara yang dilakukan secara tatap muka di masa depan, tim tersebut ingin memastikan agar pemain dan staf tetap sehat dan aman.
Perusahaan telah membatalkan acara Piala Dunia Fortnite kedua pada 2020 karena pandemi dan meluncurkan serangkaian acara kompetitif virtual, dikenal sebagai Fortnite Champion Series.
Baca Juga: Kratos dari God of War Diboyong ke Fortnite
Fortnite Champion Series akan berlanjut sepanjang 2021, yang akan berisi tiga kelompok. Format penilaian atau kualifikasi dapat berubah berdasarkan musim permainan, di mana musim berikutnya akan dimulai pada 4 Februari 2021.
Dilansir dari Android Central, Rabu (9/12/2020), Epic Games juga mempertimbangkan menambah tempat baru untuk permainan yang kompetitif dan sedang mengerjakan jadwal dengan turnamen mingguan dan Creator Cups.
Fortnite Season 5 kali ini memperkenalkan Bar, mata uang persisten baru yang diperoleh dari menyelesaikan bounty dalam game, yang berlanjut di antara pertandingan dan dapat digunakan untuk membeli senjata.