Spesifikasi dan Harga Xiaomi Mi Watch dan Mi Watch Lite

Rabu, 09 Desember 2020 | 07:05 WIB
Spesifikasi dan Harga Xiaomi Mi Watch dan Mi Watch Lite
Mi Watch. [YouTube/Xiaomi Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Xiaomi memperkenalkan produk smartwatch terbarunya, Mi Watch dan Mi Watch Lite ke Indonesia. Peluncuran secara virtual lewat acara bertajuk "Technology for a Better Life" di akun resmi YouTube Xiaomi, Selasa (8/12/2020) malam.

Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse mengatakan, kehadiran dua smartwatch ini menguatkan komitmen Xiaomi dalam menerapkan strategi “Smartphone x AIoT” di Indonesia. Dua perangkat ini diluncurkan bersamaan dengan Mi 10T dan Mi 10T sebagai ponsel flagship Xiaomi.

"Kami menawarkan produk yang lebih komprehensif dan menggandeng lebih banyak mitra untuk bekerja sama, sehingga semakin banyak lagi akses terhadap produk Xiaomi," jelas Alvi Tse dalam konferensi pers virtual, Selasa (8/12/2020).

Berikut spesifikasi dan fitur Mi Watch dan Mi Watch Lite.

Layar

Mi Watch punya layar AMOLED berukuran 1,39 inci dengan bobot 32 gram. Selain itu, arloji tersebut juga dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 3. Sedangkan Mi Watch Lite memiliki layar HD 1,4 inci dengan bobot 35 gram.

Peluncuran Mi Watch di Indonesia, Selasa malam (8/12/2020). [YouTube/Xiaomi Indonesia]
Peluncuran Mi Watch di Indonesia, Selasa malam (8/12/2020). [YouTube/Xiaomi Indonesia]

Ketahanan

Mi Watch diklaim mampu bertahan hingga 16 hari dalam pemakaian normal. Pengisian daya juga hanya memerlukan waktu selama dua jam. Sedangkan Mi Watch mampu bertahan selama sembilan hari dalam pemakaian normal.

Keduanya juga mampu bertahan saat digunakan di dalam air hingga kedalaman 50 meter. Dengan ini, pengguna tidak perlu melepas smartwatch sewaktu mandi ataupun saat berenang.

Baca Juga: Catat Tanggalnya! Xiaomi Mi 10T dan Mi 10T Pro Diluncurkan di Indonesia

Fitur

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI