Suara.com - Tidak sedikit orang Indonesia akan mengusir pengamen yang bernyanyi di depan rumah atau toko, karena sering dianggap mengganggu dan enggan memberikan uang. Hal berbeda dilakukan seorang ibu dari warganet dengan akun TikTok @hiperbolame.
Video yang diunggah pada 19 November lalu memperlihatkan sang ibu mengajak pengamen masuk ke dalam rumahnyaa untuk bernyanyi. Terekam dua orang pengamen, salah satunya membawa alat musik ukulele sementara lainnya hanya bernyanyi seperti biasa.
Kedua pengamen itu terlihat duduk di kursi yang tersedia di ruang tamu dan menghadap ke meja. Di seberang meja, terlihat seorang perempuan yang tampak seperti mengenakan mukena dan menatap pengamen tersebut dengan raut wajah serius, seolah-olah mendengarkan lagu yang dibawakan pengamen itu dengan seksama.
Pemilik akun itu sendiri mengaku terkejut saat melihat pengamen di dalam rumahnya dan tingkah sang ibu yang mengajak keduanya masuk untuk bernyanyi.
Baca Juga: Viral Kisah Cinta Kandas Terhalang Weton, Bikin Publik Ikutan Curhat
"Siang-siang kaget banget siapa yang nyanyi main ukulele. Nggak taunya pengamennya disuruh masuk nyanyi di dalem rumah sama mama. Kaget banget emang paling out of the box ya Allah. Ada aja si mama ya ampun," tulis warganet dalam keterangan pada videonya.
Menurut pengakuan dari ibunya, pengamen tersebut diajak masuk ke rumah karena di luar panas sehingga ibunya mengajak keduanya masuk sekaligus meminta untuk menyanyikan banyak lagu.
"'Daripada nyanyi di luar panas, mending di sini sekalian nyanyi yang banyak'. Bisa-bisanya si mama konsentrasi banget nontoninnya. Sukses terus semangat ya mas sama mbanya yang penting halal," tambah pemilik akun.
Video yang telah ditonton sebanyak lebih dari 2,5 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 458.200 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar dari warganet lainnya. Tak sedikit warganet yang merasa terharu dengan aksi ibunya tersebut.
"Panjang umur buat mamanya, sehat selalu. Terharu sama kebaikan mama. Sekarang jamannya susah soalnya," tulis akun @fay.anakbaik____.
Baca Juga: Mentok di Weton dan Tak Direstui, Kisah Cinta Warganet Ini Berakhir Kandas
"Pengamennya berasa lagi ikut audisi ya, ibunya jadi jurinya," komentar @yayaaaa.
"Terharu sama mamanya. Nggak takut atau apa gitu sama pengamen. Cowok gue pengamen malah banyak yang ngehindar," tambah @ayugaskeun.
"Yang kalau ada pengamen langsung buru-buru kunci pintu biar disangka nggak ada orang can't relate," ungkap @kentangmekdanel.