“Bagi kami, infrastruktur adalah sangat penting untuk tetap kompetitif, terutama di saat-saat dinamis seperti ini. Teknologi Rubrik tumbuh bersama kami, memberikan perlindungan data penting dan juga pengelolaan data yang semakin fleksibel dan terus berkembang,” kata VP IT Sephora, Anil Gupta.
Performa Untuk Perusahaan Berskala Besar
Andes 5.3 menawarkan kinerja yang lebih baik untuk infrastruktur dan aplikasi pada perusahaan besar:
- Membackup 10x lebih cepat data di lingkungan SQL Server yang memiliki ratusan database per host - mendukung penyimpanan hingga 10.000 database SQL pada satu cluster Rubrik 4-node.
- Mempercepat backup aplikasi Oracle dengan berlipat ganda menjadi hampir satu gigabyte per detik.
- Fitur 'Recovery Validation' baru untuk Oracle di Andes 5.3, mengaktifkan uji validitas dan memberikan pemulihan yang memastikan agar database Oracle bisa benar-benar pulih.
- Kebijakan Perjanjian Layanan (SLA) baru yang diterapkan pada Layanan Rubrik Elastic App dan volume terkelola---memungkinkan otomatisasi pencadangan data secara penuh.
- Performa pemulihan NAS yang meningkat 3x lipat dan performa pemindaian (scanning) NetApp menjadi dua kali lipat lebih cepat, memungkinkan 35 juta file dipindai dalam waktu kurang dari 15 menit.
“Rubrik CDM memungkinkan perlindungan yang mudah dan pemulihan cepat kembali ke snapshot sebelumnya. Polaris telah mengambil langkah lebih jauh dengan mengurangi biaya dan juga menangani replikasi dan pemulihan secara native untuk perlindungan data lengkap dan pemulihan bencana," kata Mike Suter, Arsitek Sistem Cloud untuk CBRE Group.
Memperluas Layanan Cloud
Rubrik telah fokus di layanan cloud sejak awal dan dengan update terbaru, yaitu Andes 5.3, Rubrik memperluas orkestrasi dan pengendalian biaya di seluruh infrastruktur cloud pribadi dan publik serta lingkungan hybrid:
- • Kini Rubrik telah mendukung Google Cloud, termasuk VM, kumpulan file serta penemuan otomatis dan cadangan SAP HANA di Google Cloud dengan menggunakan kebijakan berbasis Rubrik SLA.
- Perlindungan VMware hybrid-cloud yang komprehensif di seluruh on-premise, AWS, Azure, dan Google, dan kini juga terdapat VMware Cloud di AWS.
- Polaris asli cloud untuk Amazon RDS menyediakan perlindungan terpadu RDS di beberapa akun dan wilayah AWS, serta pemulihan ke berbagai wilayah AWS.
- Perlindungan baru untuk database Oracle di AWS dan Azure.
- Peningkatan Smart Tiering, untuk mengarsip data dan mendinginkan penyimpanan saat storage saving memakan biaya yang lebih besar dari biaya komputasi, karena harus merekonstruksi data untuk pemulihan.
Mencegah Resiko Perusahaan
Selain menawarkan backup data yang tahan terhadap perubahan yang tidak diinginkan dan pemulihan yang lebih cepat di seluruh lingkungan hybrid, Rubrik menawarkan produk yang bekerja di atas platform perlindungan data Polaris, untuk membantu pelanggan secara proaktif mengurangi resiko kehilangan data, bahkan saat ancaman datang tiba-tiba.
Untuk membantu perusahaan mengurangi resiko ketidakpatuhan dan pelanggaran data, produk Polaris Sonar Rubrik pun menawarkan visibilitas pada lokasi yang beresiko tinggi, termasuk file sensitif yang terbuka untuk semua orang dan yang berisi data yang belum diakses selama beberapa waktu.
Baca Juga: Cloud dan AI Jadi Model Bisnis Baru di Tengah Pandemi Covid-19
Dirilis pada 2019, Sonar dirancang untuk menemukan informasi identitas pribadi (PII) sensitif yang tersembunyi di data organisasi yang tidak terstruktur. Lebih dari 600 pelanggan kini telah menggunakan aplikasi Polaris Radar dan Sonar untuk mencegah datangnya resiko pada data mereka.