Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S21, S21 Plus, dan S21 Ultra

Senin, 16 November 2020 | 21:39 WIB
Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S21, S21 Plus, dan S21 Ultra
Spesifikasi Samsung Galaxy S21 diduga sudah bocor. Foto: Samsung Galaxy S20. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Samsung Galaxy S21, Galaxy S21 Plus, dan S21 Ultra diprediksi akan diluncurkan pada awal tahun depan. Kemungkinan, ponsel ini akan diumumkan pada 14 Januari dan dijual pada 29 Januari 2021.

Dkutip dari Gizmochina, spesifikasi Samsung Galaxy S21 ini akan berbeda-beda, terutama dari segi prosesor yang digunakan. Di beberapa negara, ponsel akan dijual dengan prosesor Exynos 2100. Sementara di tempat lain, ponsel terbaru ini akan ditenagai oleh Snapdragon 875.

Chipset Exynos 2100 buatan Samsung ini dinilai lebih baik dalam hal efisiensi daya daripada pendahulunya. Bahkan, chipset ini juga dikatakan setara atau bahkan mampu mengungguli Snapdragon 875 dalam hal kinerja.

Berikut spekulasi spesifikasi Samsung Galaxy S21, S21 Plus, dan S21 Ultra, seperti dikutip dari Android Police:

Baca Juga: Bocor! Samsung Galaxy S21 Ultra Akan Miliki Layar Resolusi QHD+

  • Spesifikasi Samsung Galaxy S21
    Layar: FHD + LTPS 6,2 inci, 120Hz
    Software: One UI 3.1 berbasis Android 11
    Chipset: Snapdragon 875 atau Exynos 2100
    Baterai: 4.000mAh
    Kamera Belakang: Kamera Utama 12MP, Ultra Wide 12MP, Telefoto 64MP
    Konektivitas: 5G, Wi-Fi 6, Bluetooth 5.1

  • Spesifikasi Galaxy S21 Plus
    Layar: FHD + LTPS 6,7 inci, 120Hz
    Software: One UI 3.1 berbasis Android 11
    Chipset: Snapdragon 875 atau Exynos 2100
    Baterai: 4.800mAh
    Kamera Belakang: Kamera Utama 12MP, Ultra Wide 12MP, Telefoto 64MP
    Konektivitas: 5G, Wi-Fi 6, Bluetooth 5.1

  • Spesifikasi Galaxy S21 Ultra
    Layar: WQHD + LTPS 6,8 inci, adaptif 1-120Hz
    Software: One UI 3.1 berbasis Android 11
    Chipset: Snapdragon 875 atau Exynos 2100
    Baterai: 5.000mAh
    Kamera Belakang: 108MP, Ultra Wide 12MP, 3X Optik 10MP, 10x Optik 10MP
    Konektivitas: 5G, Wi-Fi 6E, Bluetooth 5.1

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI