Ini Hyper Carry Terbaik versi Celiboy Alter Ego

Selasa, 10 November 2020 | 18:51 WIB
Ini Hyper Carry Terbaik versi Celiboy Alter Ego
Pemain Mobile Legends profesional, Eldin Rahadian Putra alias Celiboy Alter Ego(kanan). (youtube/Jonathan Liandi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Celiboy, pemain core di tim Mobile Legends Alter Ego, mengungkap tiga hyper carry terbaik di musim ini versi dirinya. Nama besar ONIC Sanz dan RRQ Albert ada dalam daftarnya.

Berbicara dalam obrolan santai bertajuk Empetalk bersama Jonathan Liandi, Celiboy yang bernama asli Eldin Rahadian Putra mengatakan bahwa selain dirinya sendiri, Sanz dan Albert merupakan dua hyper carry terbaik saat ini.

Celiboy, dalam video yang diunggah di channel Youtube Jonathan, mengatakan Sanz di urutan pertama karena pemain muda ini memiliki skill mekanik yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan Albert. Sementara dirinya sendiri ada di urutan ketiga.

"Sanz mekaniknya lebih tinggi dari Albert. Soalnya kan gua sering banget di rank ketemu dua orang itu ganti-gantian. Tapi emang Sanz lebih jago," ungkap Celiboy.

Baca Juga: Profil Winda Earl, Atlet E-Sport yang Tabungan Rp 20 M Dibobol

Video obrolan Celiboy ini, yang diunggah pada akhir Oktober lalu,, sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali. Selain bicara soal hyper carry paling hebat, ia juga berkisah soal final MPL Indonesia Season 6 saat Alter Ego berjumpa dengan RRQ Hoshi.

Celiboy, yang masih duduk di bangku SMA ini mengaku bahagia dan terharu saat hampir memenangkan game kelima di laga final. Sayangnya, Alter Ego justru harus menelan kekalahan atas RRQ Hoshi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI