Suara.com - Smartphone saat ini bisa dikatakan sudah sangat canggih, terlepas dari fungsi utama yaitu sebagai media komunikasi, dalam smartphone juga memiliki berbagai fungsi yang mempermudah pekerjaan kita salah satunya untuk edit video.
Sebagai kaum milenial yang hidup di era digital tentunya dituntut kreatif. Banyak sekali kisah inspiratif bagi mereka yang bergelut dengan dunia digital seperti jualan online, publisher maupun menjadi seorang content creator.
Untuk Anda yang mempunyai mimpi menjadi content creator seperti youtuber, namun memiliki beberapa kendala seperti belum bisa membeli komputer PC atau Laptop untuk melakukan editing video, maka Anda tidak perlu khawatir karena ternyata saat ini terdapat cukup banyak aplikasi edit video android dengan berbagai fitur menarik didalamnya.
Berikut ini beberapa aplikasi edit video Android kekinian seperti dikutip dari laman imls.net
Baca Juga: Umrah di Tengah Pandemi, Setiap Jemaah Wajib Gunakan Aplikasi Ini
VlogNow
Untuk aplikasi pertama yang bisa Anda coba ialah VlogNow atau yang lebih dikenal dengan VN. Walau pun tercipta untuk smartphone akan tetapi fitur yang tersedia pada aplikasi ini cukup lengkap.
Anda bisa menggunakan berbagai fitur seperti memasukan subtitle ke dalam video, menambahkan backsound musik, effect dan sebagainya. Salah satu kelebihan dari aplikasi ini ialah hasil rendering video yang tidak terdapat watermark.
Berbeda dengan aplikasi edit video gratis lainnya yang memiliki watermark, sehingga tidak terlihat profesional.
FilmoraGo
Baca Juga: Kocak, Ada Pilihan Menu Minuman Nyeleneh di Aplikasi Ojol
Bagi Anda yang suka editing video di PC tentunya sudah tidak asing lagi dengan aplikasi Filmora ini. Dengan menawarkan berbagai macam kemudahan sewaktu melakukan editing dan banyaknya fitur menarik, membuat aplikasi ini banyak digunakan para pemula yang terjun ke dunia editing video.
Sekarang ini pengguna smartphone juga sudah bisa merasakan berbagai macam kemudahan tersebut, karena aplikasi ini sudah tersedia di app store resmi seperti google play store.
Untuk versi smartphone ini fiturnya juga tidak kalah lengkap, karena ada berbagai fitur yang siap menjadikan video kamu semakin menarik.
VideoShow
Aplikasi ini tersedia gratis pada layanan google play store anda, namun walaupun gratis, akan tetapi fiturnya cukup lengkap seperti menambahkan dubbing yang bisa dilakukan secara langsung, musik maupun menambahkan text dalam video Anda.
Bagi Anda yang sudah bosan akan tampilan dari aplikasi edit video yang monoton, maka dengan aplikasi ini Anda bisa mengganti tema sesuai dengan yang anda inginkan. Pilihan temanya pun sangat beragam, sehingga tidak membuat kita cepat bosan.
KineMaster
Aplikasi ini merupakan salah satu yang paling populer dan banyak digunakan bagi mereka para content creator yang masih menggunakan smartphone untuk mengedit video.
Selain fitur yang lebih lengkap dibandingkan yang lainnya, cara menggunakan aplikasi ini juga sangatlah mudah.
Funimate
Secara fitur mungkin aplikasi ini tidaklah terlalu lengkap, namun bagi Anda yang ingin membuat video lucu dengan berbagai efek menarik, mungkin aplikasi ini bisa menjadi pilihan bagi anda. Proses pengeditan dengan aplikasi ini sangatlah mudah.
Anda bisa menerapkan berbagai macam efek dalam aplikasi ini ke dalam video Anda, sehingga bisa membuat video Anda terlihat lebih menarik.
Quik
Aplikasi Quik menghadirkan berbagai fitur yang pada dasarnya untuk memudahkan Anda melakukan edit video secara otomatis.
Terdapat berbagai macam efek yang tersedia seperti memotong video, menambahkan text dan sebagainya.
Selain itu aplikasi ini juga bisa terhubung dengan media sosial secara langsung, jadi ketika Anda sudah berhasil mengedit video tersebut maka kalian bisa langsung share ke medsos kalian.
Itulah tadi beberapa aplikasi edit video kekinian yang bisa Anda gunakan, dengan menggunakan aplikasi diatas maka akan membuat video kamu terlihat lebih enak untuk ditonton.