Suara.com - Situs sertifikasi 3C di China telah mengungkapkan dua HP baru Redmi dengan identitas komersial yang masih misterius. Kedua HP baru tersebut membawa nomor model Xiaomi M2007J22C dan Xiaomi M2007J17C.
Masing-masing perangkat membawa fast charging 25 W dan 33 W. Daftar menunjukkan bahwa kedua ponsel memiliki konektivitas 5G.
Ini membuat Xiaomi dan Redmi semakin agresif dalam meluncurkan HP 5G di kuartal keempat 2020.
Berdasarkan bocoran dari leaker Digital Chat Station, Redmi Note 10 Pro kemungkinan membawa kamera 108 MP dengan chipset powerful.
Baca Juga: Bos Xiaomi Indonesia Buka Suara Soal Keluhan Stiker Distributor
Perangkat diprediksi bakal membawa chipset Snapdragon 750G atau Dimensity 820. Redmi Note 10 varian lebih rendah, kemungkinan membawa nama "Lite", dispekulasikan memiliki chipset Dimensity 720 dengan kamera 48 MP.
Jika dihubungkan pada bocoran sebelumnya, nomor model Xiaomi M2007J17C diduga sebagai Redmi Note 10 atau Redmi Note 10 Pro. Sementara model lain (Xiaomi M2007J22C), diprediksi akan menjadi perangkat lebih murah, atau kemungkinan versi Lite.
Redmi masih belum mengonfirmasi identitas dari kedua HP baru mereka yang telah lolos sertifikasi.
Dikutip dari GSM Arena, kedua perangkat tersebut diduga kuat sedang dipersiapkan untuk pasar China mengingat terdapat huruf C di akhir nama model.
Bocoran lain mengungkapkan bahwa M2007J22G telah lolos sertifikasi Eurasian Economic Commission di Eropa. Laporan dari MySmartPrice, Redmi Note 10 akan tersedia dalam dua dalam dua varian konektivitas 5G dan 4G.
Baca Juga: Beredar! Paten Desain Ponsel Lipat Xiaomi, Mirip Samsung?
Perangkat 5G akan ditenagai dengan chipset MediaTek Dimensity 820. Sementara varian 4G bisa datang dengan chipset kelas menengah premium Snapdragon 750G.
Leaker juga membocorkan bahwa sebentar lagi bakal meluncur perangkat pertama Redmi dengan sensor GM2 108 MP. Mengingat telah lolos sertifikasi, kedua perangkat misterius Redmi di atas diprediksi akan dirilis tak lama lagi.